Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masjid Istiqlal Berbenah Bersihkan Insfrastruktur Menjelang Ramadhan

Kompas.com - 24/03/2022, 20:36 WIB
Reza Agustian,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa hari lagi, umat Islam memasuki bulan Ramadhan.

Dalam menyambut bulan Ramadhan, Masjid Istiqlal terus berbenah menyiapkan berbagai persiapan untuk memberikan kenyamanan umat Muslim beribadah di sana.

Karpet-karpet telah digelar di sepanjang area lantai dasar masjid. Selain itu, pembatas jaga jarak juga telah ditiadakan.

Baca juga: Aturan Beribadah di Masjid Istiqlal Dilonggarkan Jelang Ramadhan

Humas Masjid Istiqlal Abu Hurairah mengatakan, saat ini Masjid Istiqlal tidak lagi menerapkan jaga jarak.

"Jaga jarak sudah enggak, mulai minggu kemarin sudah enggak. Karpet sudah digelar," ujar Abu Hurairah, Kamis (24/3/2022).

"Saat ini karpet sudah penuh di lantai dasar hingga lantai atas," sambung dia.

Meski tak lagi ada jaga jarak, tetapi poster-poster peringatan penerapan protokol kesehatan tetap ada di sejumlah sisi masjid.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, di lantai dasar masjid, terlihat jemaah sedang melakukan ibadah sholat hingga membaca lantunan ayat Al-Qur'an.

Baca juga: Tidak Boleh Berdagang di Area Masjid Istiqlal, PKL: Mau Nyari Makan di Mana Lagi...

Tak hanya itu, pengunjung Masjid Istiqlal juga terlihat mengabadikan momen di masjid yang berdiri sejak tahun 1978 itu.

Ddi lantai 2, karpet-karpet terlihat belum digelar. Namun, Abu Hurairah memastikan, pada saat bulan Ramadhan, semua lantai dapat dipergunakan.

"Pokoknya dibuka bebas saja (kapasitas jamaah), persiapannya harus 100 persen," kata dia.

Bersih-bersih fasilitas di kawasan Masjid Istiqlal pun turut dilakukan di tempat wudhu hingga toilet. Tampak petugas sedang melakukan pembersihan di area tersebut.

Selain itu, pada area luar masjid, petugas juga membersihkan lantai dari sampah dedaunan yang gugur hingga menyiram tanaman di kawasan luar masjid agar terlihat asri dan hijau.

Baca juga: Cegah PKL Berjualan di Sekitar, Kawasan Masjid Istiqlal Dipasangi Barrier

Tidak hanya persiapan pada infrastruktur, pengelola Masjid Istiqlal juga akan melakukan agenda rutin yang dilakukan setiap tahunnya, yakni buka puasa bersama.

"Untuk acara buka puasa yang memerlukan kesiapan yang bagus, karena kita sudah terbiasa dari sebelum pandemi," ucap Abu.

Abu menjelaskan, dengan tidak adanya pedagang kaki lima (PKL) di sekitar Masjid Istiqlal l, maka pihaknya akan menyiapkan konsumsi lebih saat buka puasa untuk jemaah.

"Sebenarnya sudah ada air siap minum (arsinum), cuma masyarakat belum terbiasa dengan arsinum, mesti yang kemasan makanya sedang kita siapkan," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Megapolitan
Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com