Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Penjaga Warkop di Bekasi yang Coba Perkosa Pelanggannya, Sempat Ingin Bunuh Diri Saat Digeruduk

Kompas.com - 03/04/2022, 09:46 WIB
Joy Andre,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - OR (23), seorang penjaga warung kopi (warkop) di Jalan Bintara XI, Kelurahan Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, nekat melakukan percobaan pemerkosaan terhadap salah satu pelanggannya.

Aksi bermula saat korban berinisial R (20) menunggu suaminya yang tengah bekerja sebagai sopir ojek online (ojol) di kedai yang dijaga oleh pelaku, OR.

Menurut ketua RW 05 Bintara, Ahmad Bisro, suami dari R sebelumnya ikut duduk bersama istrinya di warkop tersebur. Sang suami kemudian pergi bekerja ketika ada orderan masuk.

"Jadi itu benar (kejadiaan percobaan pemerkosaan) ada di wilayah saya. Jadi awalnya jam 1 siang itu korban berinisial R sedang nongkrong di warkop," papar Bisri, Minggu (3/4/2022).

Sebelum kejadian terlihat beberapa rekan ojol ikut duduk di warkop tersebut. Namun, sekitar pukul 13.30 WIB, mereka semua kembali bekerja dan warung pun menjadi sepi.

Baca juga: Hari Pertama Penerapan ETLE di Jalan Tol, 19 Pengemudi Ditilang karena Ngebut

"Nah ketika teman suaminya lagi pada pergi untuk ambil orderan juga, sekiranya jam 14.30 WIB, itu tahu-tahu dia (korban) langsung ditarik sama penjaga warkop," tutur Bisri.

Pelaku juga sempat membekap mulut korban agar tidak berteriak saat ditarik ke arah dapur.

Mendapat perlakuan tidak senonoh, korban pun memukul pelaku dan berhasil kabur.

"Nah, pas mau diperkosa, itu bekapannya kan terlepas, jadi langsung ditendang lalu dipukul kacamatanya," jelas Bisri.

Korban yang berhasil melarikan diri kemudian berteriak meminta tolong warga hingga akhirnya warga sekitar menggeruduk warkop tersebut.

"Pelaku langsung diamankan. Dia juga sempat mau bunuh diri pakai pisau pas diamankan warga, untung enggak sampai kejadian," kata Bisri.

Baca juga: [POPULER JABODETABEK] Kekecewaan Warga yang Rumahnya Ditertibkan PT KAI | Hari Pertama Penerapan ETLE di Jalan Tol

Pelaku dan korban saling mengenal sebelumnya. Korban bersama suaminya juga kerap nongkrong di warkop yang dijaga oleh OR.

Sementara itu, Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari membenarkan kejadian tersebut.

Kasus dugaan tindak pemerkosaan ini pun masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut dan pelaku juga masih ditahan oleh pihak kepolisian.

"Benar itu, kami benarkan ada kejadian tersebut. Kasusnya sekarang sudah dilimpahkan ke Unit Perlindungan Perempuan Anak (PPA) Polres Metro Bekasi Kota," jelas Erna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai 'Kompori' Tegar untuk Memukul

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai "Kompori" Tegar untuk Memukul

Megapolitan
Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Megapolitan
Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Megapolitan
Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Megapolitan
PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

Megapolitan
Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Megapolitan
Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Megapolitan
Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin 'Nganggur'

Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin "Nganggur"

Megapolitan
Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Megapolitan
Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta 10 Mei 2024 dan Besok: Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta 10 Mei 2024 dan Besok: Siang Cerah Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com