Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Siapkan Ahmad Riza Patria Jadi Cagub DKI Jakarta, Fadli Zon: Kami Ingin Dorong Kader

Kompas.com - 05/07/2022, 20:56 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon buka suara terhadap majunya Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sebagai calon gubernur pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024.

Secara pribadi Fadli mengaku belum menentukan sikap berkait majunya Riza sebagai calon gubernur pada Pilgub DKI Jakarta 2024.

Di sisi lain, Gerindra memang ingin mendorong salah satu kadernya sebagai calon gubernur saat pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

Baca juga: Gerindra Siapkan Ahmad Riza Patria Jadi Cagub DKI Jakarta

"Belum tahu ya. Kami tentu ingin mendorong kader untuk menjadi cagub pada pilkada yang akan datang. Itu (pilkada) kan masih tahun 2024," ujar Fadli ketika berkunjung di Balai Kota DKI Jakarta untuk membahas kegiatan World Stamp Championship and Exhibitoon, Selasa (5/7/2022).

Anggota DPR itu juga menyatakan bahwa Riza masih fokus mengemban tugas sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta sebelum lengser beberapa bulan lagi.

"Saya kira sekarang ini, di bulan-bulan terakhir, Riza tentu akan konsentrasi untuk menyelesaikan tugasnya (sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta," ujar Fadli.

Dia menyatakan, Gerindra kini sedang bersiap untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Baca juga: Disiapkan Jadi Cagub DKI Jakarta, Begini Respons Ahmad Riza Patria

Sebab, keduanya berlangsung beberapa bulan terlebih dahulu sebelum Pilgub 2024.

"Sekarang ini saya kira belum sampai kepada Pilkada ya. Saya kira, yang saya persiapkan secara sequence-nya adalah Pilpres dengan Pileg," ucap Fadli.

"(Pilpres-Pileg) itu kan yang akan dilaksanakan pada bulan Februari (2024). Baru Pilkada di bulan November 2024," sambungnya.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani sebelumnya meminta kader-kader partainya menyuarakan Riza agar dapat meraih kursi memenangi Pilgub DKI Jakarta 2024.

"Kita harus siapkan kader terbaik untuk diusung sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2024. Dan sosok itu saya kira ada pada Saudara Wagub, A Riza Patria. Kita harus menangkan Pilgub DKI 2024 mendatang," kata Muzani dalam acara konsolidasi pengurus ranting Partai Gerindra se-DKI Jakarta, Rabu (27/4/2022), dikutip dari siaran pers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Megapolitan
Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Megapolitan
Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Megapolitan
Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Megapolitan
Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Penistaan Agama yang Diduga Dilakukan Oknum Pejabat Kemenhub

Polisi Selidiki Kasus Penistaan Agama yang Diduga Dilakukan Oknum Pejabat Kemenhub

Megapolitan
Viral Video Perundungan Pelajar di Citayam, Korban Telepon Orangtua Minta Dijemput

Viral Video Perundungan Pelajar di Citayam, Korban Telepon Orangtua Minta Dijemput

Megapolitan
Curhat Warga Rawajati: Kalau Ada Air Kiriman dari Bogor, Banjirnya kayak Lautan

Curhat Warga Rawajati: Kalau Ada Air Kiriman dari Bogor, Banjirnya kayak Lautan

Megapolitan
Heru Budi Bakal Lanjutkan Pelebaran Sungai Ciliwung, Warga Terdampak Akan Didata

Heru Budi Bakal Lanjutkan Pelebaran Sungai Ciliwung, Warga Terdampak Akan Didata

Megapolitan
Ibu Hamil Jadi Korban Tabrak Lari di Gambir, Kandungannya Keguguran

Ibu Hamil Jadi Korban Tabrak Lari di Gambir, Kandungannya Keguguran

Megapolitan
Jawab Kritikan Ahok Soal Penonaktifan NIK KTP, Heru Budi: Pemprov DKI Hanya Menegakkan Aturan

Jawab Kritikan Ahok Soal Penonaktifan NIK KTP, Heru Budi: Pemprov DKI Hanya Menegakkan Aturan

Megapolitan
Paus Fransiskus ke Indonesia September 2024, KWI: Bawa Pesan Persaudaraan Umat Manusia

Paus Fransiskus ke Indonesia September 2024, KWI: Bawa Pesan Persaudaraan Umat Manusia

Megapolitan
Diterima Jadi Polisi, Casis Bintara Korban Begal: Awalnya Berpikir Saya Gagal

Diterima Jadi Polisi, Casis Bintara Korban Begal: Awalnya Berpikir Saya Gagal

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Pengemudi Fortuner yang Halangi Laju Ambulans di Depok

Polisi Kantongi Identitas Pengemudi Fortuner yang Halangi Laju Ambulans di Depok

Megapolitan
Dapat Ganti Untung Normalisasi Ciliwung, Warga Rawajati Langsung Beli Rumah Baru

Dapat Ganti Untung Normalisasi Ciliwung, Warga Rawajati Langsung Beli Rumah Baru

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com