Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga BBM Naik, Polisi di Bogor Bagikan Sembako untuk Sopir Angkot dan "Driver" Ojol

Kompas.com - 08/09/2022, 20:23 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Sejumlah pengemudi ojek online (ojol) dan juga sopir angkutan kota (angkot) nampak bahagia ketika beberapa petugas dari Kepolisian Resor Bogor Kota menghampiri mereka untuk memberikan bantuan sosial berupa paket sembako.

Petugas kepolisian juga turut menggandeng beberapa perwakilan mahasiswa dalam aksi sosial yang berlangsung di kawasan Tugu Kujang, Kamis (8/9/2022).

Kegiatan sosial itu sengaja digelar oleh kepolisian setempat untuk membantu masyarakat yang terdampak akibat naiknya harga bahan bakar minyak (BBM).

Wakil Kepala Polresta Bogor Kota Ajun Komisaris Besar Ferdy Irawan mengatakan, ada sekitar 100 paket sembako yang akan dibagikan setiap harinya kepada masyarakat, khususnya para sopir angkot dan juga ojol.

Baca juga: Jalan Medan Merdeka Barat Dapat Kembali Dilintasi Setelah Demonstran Tolak Kenaikan Harga BBM Bubar

"Semoga ini bisa sedikit mengobati ataupun meringankan beban dari masyarakat terdampak kenaikan BBM. Mudah-mudahan ini bermanfaat dan bisa dirasakan oleh masyarakat," kata Ferdy.

Ferdy menambahkan, pemberian bantuan paket-paket sembako tersebut akan terus dilakukan selama bulan September 2022.

Ia menuturkan, lokasi pembagian sembako tidak hanya dipusatkan di kawasan Tugu Kujang saja tapi juga disebar ke sejumlah titik.

"Yang bisa kami sampaikan, masyarakat lebih banyak bersabar. Tentunya pemerintah juga dalam situasi sulit. Mudah-mudahan masa sulit ini kalau kita bersatu ini bisa kita lewati bersama," sebut Ferdy.

Baca juga: Pangdam Jaya Akui Eskalasi Demo BBM Cukup Besar: Tapi Tak Ada Hal Genting, Jakarta Masih Aman

Acep, sopir angkot Jurusan Ciawi-Baranangsiang, mengaku bersyukur atas bantuan yang diterimanya.

Acep mengatakan, sejak naiknya harga BBM, penghasilan yang didapatnya semakin tidak menentu.

Ia juga khawatir dengan kondisi naiknya harga BBM akan berpengaruh terhadap harga-harga kebutuhan pokok.

“Alhamdulillah, dapat bantuan sembako. Ini sangat membantu sekali untuk kami rakyat kecil," singkatnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com