Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

35.481 Warga Jakarta Pusat Masih Menganggur, Pemkot: Lowongan dan Pencari Kerja Tak Seimbang

Kompas.com - 07/11/2022, 20:10 WIB
Reza Agustian,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Jakarta Pusat mencatat sebanyak 35.481 orang atau  7,75 persen warga di wilayah itu masih menganggur. 

Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi (Kasudin Nakertransgi) Jakarta Pusat Sudrajad mengatakan, jumlah pengangguran tersebut disebabkan karena semakin meningkatnya para pencari kerja, sedangkan jumlah lowongan pekerjaan masih terbatas.

"Disebabkan karena tidak ada keseimbangan antara jumlah kesempatan (lowongan) kerja dan ledakan angkatan kerja yang setiap tahun terus bertambah," ujar Sudrajad di Gajah Mada Plaza, Jakarta Pusat, Senin (7/11/2022).

Baca juga: 2 Tahun Menganggur, Pria ini Terjang Banjir Buka Jasa Ojek Gerobak di Muara Baru

Atas dasar tersebut, Pemerintah Kota Jakarta Pusat menggelar pameran bursa kerja atau job fair yang diselenggarakan di Gajah Mada Plaza selama dua hari tepatnya tanggal 7-8 November 2022.

"Maksud diharapkan kegiatan ini (job fair) adalah mempertemukan perusahaan-perusahaan yang memiliki lowongan pekerjaan dari masyarakat atau warga khususnya Jakarta Pusat," ungkap dia.

Solusi lainnya, Pemkot Jakpus juga akan memberikan pelatihan berwirausaha bagi masyarakat yang belum memiliki pekerjaan.

Baca juga: Kisah Perjuangan Nila Mencari Kerja: Sebar 600 Lamaran, 20 Kali Interview, Belum Diterima di Mana Pun

Diwawancarai terpisah, Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma mengungkapkan, terdapat 40 perusahaan yang terlibat pada pelaksanaan pameran bursa kerja di Gajah Mada Plaza.

Ia menambahkan, jajarannya menargetkan sebanyak 4.000 orang mendapatkan pekerjaan melalui pameran bursa kerja kali ini.

"Kami targetkan untuk 4.000 pencari kerja, mudah-mudahan saja bisa dipertemukan dan cocok kompetensinya yang dibutuhkan perusahaan," kata Dhany.

Baca juga: Cerita Anak Rantau Pertama Kali Lamar Kerja di Jakarta: Deg-degan dan Bingung

Adapun, pameran bursa kerja di Gajah Mada Plaza ini merupakan yang ketiga kalinya digelar Pemkot Jakpus selama tahun 2022.

Sebelumnya, bursa kerja di Jakarta Pusat digelar di Mal Thamrin City pada 8-9 Agustus 2022 dan di ITC Cempaka Mas pada 13-14 September 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com