Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Terjunkan 2.174 Personel untuk Amankan Konser Dewa 19 di JIS

Kompas.com - 04/02/2023, 12:21 WIB
Tria Sutrisna,
Fabian Januarius Kuwado

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya mengerahkan 2.174 personel untuk mengamankan jalannya konser band Dewa 19 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (4/2/2023).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes (Pol) Trunoyudo Wisnu Andiko menjelaskan, ribuan anggota polri itu nantinya akan membantu pengamanan dan mengatur alur keluar masuk penonton.

"Titik pintu masuk gedung utama ada dua dengan pola body checking. Masuk ke dalam stadion ada 14 pintu barat, 15 pintu selatan dan sembilan pintu timur," ujar Trunoyudo, Senin (4/2/2023).

Baca juga: Konser Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 Siap Digelar di JIS

Menurut Trunoyudo, kepolisian juga akan mengatur arus lalu lintas di sekitar JIS.

Hal tersebut karena para penonton harus menggunakan shuttle bus untuk menuju ke lokasi konser.

"Parkir disiapkan dua tempat, yaitu di Ancol dan Kemayoran, menggunakan shuttle bus untuk ke lokasi," kata Trunoyudo.

Dalam pelaksanaan, kata Trunoyudo, aparat kepolisian nantinya akan bekerja sama dengan TNI, Dinas Perhubungan dan Satpol PP DKI Jakarta, serta tim pengamanan, crew dan tenaga medis dari pihak penyelenggara.

Baca juga: Ari Lasso Berterima Kasih Penggalangan Dana untuk Pejuang Kanker Terkumpul Lebih dari Rp 114 Juta

Diberitakan sebelumnya, Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 digelar pada 4 Februari 2023 di Jakarta International Stadium (JIS).

Konser ini menampilkan empat vokalis dan lima drummer Dewa 19 dari masa ke masa.

Tak hanya Dewa 19, konser tersebut juga menampilkan special performance Mulan Jameela and The Lucky Laki sebagai pembuka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com