Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Mewah di Duren Sawit Terbakar, Diduga karena Korsleting Toren

Kompas.com - 11/04/2023, 21:37 WIB
Nabilla Ramadhian,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Sebuah rumah mewah di Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, dilahap si jago merah pada Selasa (11/4/2023) malam.

Ketua RT 10 Yeni mengatakan, kebakaran rumah yang berlokasi di RW 06, Kelurahan Pondok Kelapa, diduga terjadi akibat korsleting pada toren air.

"Mulanya habis selesai tarawih, terlihat oleh pembantunya itu di torennya terbakar. Jadi, dimungkinkan itu listriknya toren itu mungkin nyala terus. Jadinya panas dan korslet," jelas dia di lokasi, Selasa (11/4/2023).

Baca juga: Warung Ayam Geprek dan Rumah Warga di Manggarai Terbakar, Diduga akibat Kebocoran Tabung Gas

Yeni melanjutkan, ada kemungkinan api dari toren air menjadi sumber kebakaran rumah mewah tersebut.

Menurut keterangan yang ia himpun, tidak ada yang mengetahui bahwa toren air itu mengalami korsleting.

"Jadi cuma pembantunya yang lihat. Dia langsung, 'Loh kok ada nyala api di situ'. Langsung membesar apinya," ujar Yeni.

Baca juga: Imbas Kebakaran Kantor Disdik, Seluruh Gedung Pemda di Bekasi Dicek Sistem Proteksinya

Saat api tampak membesar, para penghuni rumah beserta sejumlah dokumen penting langsung dievakuasi ke rumah yang berada di blok berbeda.

Pada saat itu, api mulai menjalar ke bagian lain rumah itu. Bahkan, rumah kosong di sebelah rumah tersebut sedikit terdampak.

"Harapannya api tidak melebar ke mana-mana, jadi (personel) Damkar ditambah terus karena perumahannya cukup padat di sini," kata Yeni.

"Apalagi di sebelah rumah yang terbakar itu rumahnya kosong, gelap. Saya udah coba hubungi (pemilik rumah), tapi belum ada jawaban," sambung dia.

Berdasarkan data dari Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, laporan tentang terbakarnya rumah mewah di Jalan Buaran Regency itu diterima pada pukul 20.15 WIB.

Sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran dan 60 personal langsung dikerahkan.

Hingga berita ini ditulis, proses pemadaman masih berlangsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com