Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies Baswedan dan Keluarga Beberkan Alasan Shalat Id di Masjid Istiqlal: Kalau JIS Ada, Saya ke Sana

Kompas.com - 22/04/2023, 09:48 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengaku menggelar shalat Idul Fitri 1444 Hijriah karena di Jakarta Internasional Stadium (JIS) tidak mengadakan kegiatan shalat berjemaah.

Anies mengungkapkan hal itu setelah menjalankan shalat Id di Masjid Istiqlal, Jakarta, Sabtu (22/4/2023) pagi.

Baca juga: Ganjar Jadi Capres PDI-P, Anies Baswedan: Akan Buat Demokrasi Makin Matang

"Karena enggak ada di JIS. Kalau ada di JIS saya shalat di sana," kata Anies sambil tertawa di hadapan awak media di Masjid Istiqlal, Sabtu.

Adapun Anies menjalankan shalat Idul Fitri bersama istri, anak, dan ibunya. Setelah shalat, Anies juga menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Dia mendoakan agar ibadah setiap umat Islam di bulan suci Ramadhan menjadi berkah dan pahalanya dilipatgandakan.

"Kami bersyukur kami sekeluarga bisa sama sama mengikuti shalat Id di Istiqlal ini."

"Kami bersyukur sekarang kami sekeluarga bisa bersama sama mengiktui shalat Id di Istiqlal ini, khusuyuk dann khotbahnya tadi bagus sekali, pesan tetang saling memaafkan, pesan untuk saling menjaga persatuan insya Alah itu yang menjadi pesan untuk kita semua dan kita bawa," tambahnya.

Sementara itu, ibunda Anies, Aliyah Rasyid Baswedan, melantunkan doa kepada anaknya.

Dalam doanya ia menyampaikan agar Anies diberikan takdir yang terbaik. Selain itu, ibunda Anies juga mendoakan yang terbaik bagi bangsa Indonesia.

"Ya Allah ya robbi, saya mohon kepadamu ya Allah, kaulah satu-satunya tempat kami minta tolong, ya Allah, takdirkan yang terbaik, kami tidak tau mana yang terbaik, semoga Allah menakdirian yang terbaik bagi Anies, bagi seluruh bangsa Indonesia. Amin amin ya robbal alamin," tutur ibu Anies Baswedan.

Baca juga: Shalat Id di Masjid Istiqlal, Anies Baswedan Dikerubungi Jemaah yang Minta Swafoto

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Megapolitan
Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Megapolitan
Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisir Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisir Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Megapolitan
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Megapolitan
Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Megapolitan
Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Megapolitan
Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Megapolitan
Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Megapolitan
Profesinya Kini Dilarang, Jukir Liar di Palmerah Minta Pemerintah Beri Pekerjaan yang Layak

Profesinya Kini Dilarang, Jukir Liar di Palmerah Minta Pemerintah Beri Pekerjaan yang Layak

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Lepas 8.000 Jemaah Haji dalam Dua Gelombang

Pemprov DKI Jakarta Lepas 8.000 Jemaah Haji dalam Dua Gelombang

Megapolitan
Jukir Minimarket: Jangan Main Ditertibkan Saja, Dapur Orang Bagaimana?

Jukir Minimarket: Jangan Main Ditertibkan Saja, Dapur Orang Bagaimana?

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Turun Harga, Kini Dilelang Rp 700 Juta

Rubicon Mario Dandy Turun Harga, Kini Dilelang Rp 700 Juta

Megapolitan
Anggota Gangster yang Bacok Mahasiswa di Bogor Ditembak Polisi karena Melawan Saat Ditangkap

Anggota Gangster yang Bacok Mahasiswa di Bogor Ditembak Polisi karena Melawan Saat Ditangkap

Megapolitan
Warga Cilandak Tangkap Ular Sanca 4,5 Meter yang Bersembunyi di Saluran Air

Warga Cilandak Tangkap Ular Sanca 4,5 Meter yang Bersembunyi di Saluran Air

Megapolitan
Dijanjikan Diberi Pekerjaan Usai Ditertibkan, Jukir Minimarket: Jangan Sekadar Bicara, Buktikan!

Dijanjikan Diberi Pekerjaan Usai Ditertibkan, Jukir Minimarket: Jangan Sekadar Bicara, Buktikan!

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com