Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Happy Farida Istri Djarot Resmi Daftar Bakal Calon Anggota DPD Perwakilan Jakarta

Kompas.com - 04/05/2023, 12:33 WIB
Muhammad Naufal,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Istri eks Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat, Happy Farida, mendaftarkan diri sebagai bakal calon anggota DPD RI perwakilan DKI Jakarta, Kamis (4/5/2023).

Ia mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, tanpa didampingi suaminya.

"Kehadiran saya di sini untuk mendaftarkan sebagai calon anggota DPD RI," tutur Happy, usai mendaftarkan diri, Kamis.

Baca juga: Fahira Idris Jadi Bakal Calon Anggota DPD Pertama yang Daftar ke KPU DKI

Kata dia, berkas persyaratan pendaftaran diri sebagai bakal calon anggota DPD RI perwakilan DKI Jakarta telah dinyatakan lengkap oleh KPU DKI.

Dengan demikian, Happy resmi menjadi bakal calon anggota DPD RI perwakilan DKI.

"Setelah dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU DKI jakarta, akhirnya saya menjadi bakal calon anggota DPD RI dari DKI Jakarta," ucap dia.

Dalam kesempatan itu, ia mengaku tak didampingi Djarot. Sebab, kata Happy, suaminya sedang berada di Sumatera Utara untuk bertugas sebagai anggota DPR RI.

Pantauan Kompas.com, tanpa didampingi Djarot, Happy mendaftarkan diri di KPU DKI sekitar pukul 11.30 WIB.

Baca juga: Happy Farida Istri Eks Gubernur DKI Djarot Jadi Bakal Calon Anggota DPD Perwakilan Jakarta

Sebelum Happy memasuki Kantor KPU DKI, tampak belasan ibu-ibu berjajar layaknya pagar ayu.

Selain ibu-ibu berkebaya, terdapat pula tiga ondel-ondel lengkap dengan iring-iringan pemusiknya.

Tak lama kemudian, Happy memasuki Kantor KPU DKI. Pemain musik langsung memainkan musik tradisional Betawi.

Para ibu-ibu berkebaya lantas memberikan ucapan semangat kepada Happy Farida.

"Semangat Bu Happy," teriak para ibu-ibu berkebaya.

Teriakan ini disambut senyuman serta lambaian tangan oleh Happy Farida.

Istri Djarot itu langsung memasuki Kantor KPU DKI, meninggalkan ibu-ibu berkebaya dan rombongan lainnya.

Baca juga: 3 Bakal Calon DPD Perwakilan Jakarta merupakan Petahana: Fahira Idris, Sylviana Murni, dan Dailami

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Epy Kusnandar Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Kini Direhabilitasi

Epy Kusnandar Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Kini Direhabilitasi

Megapolitan
Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Megapolitan
Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Megapolitan
Oknum Pejabat Kemenhub Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci untuk Buktikan Tak Selingkuh

Oknum Pejabat Kemenhub Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci untuk Buktikan Tak Selingkuh

Megapolitan
Kumpulkan 840.640 KTP, Dharma Pongrekun Juga Unggah Surat Dukungan untuk Perkuat Syarat Cagub Independen

Kumpulkan 840.640 KTP, Dharma Pongrekun Juga Unggah Surat Dukungan untuk Perkuat Syarat Cagub Independen

Megapolitan
Kronologi Tabrak Lari di Gambir yang Bikin Ibu Hamil Keguguran, Pelat Mobil Pelaku Tertinggal di TKP

Kronologi Tabrak Lari di Gambir yang Bikin Ibu Hamil Keguguran, Pelat Mobil Pelaku Tertinggal di TKP

Megapolitan
Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Ulah Nekat Pria di Jakut, Curi Ban Beserta Peleknya dari Mobil yang Terparkir gara-gara Terlilit Utang

Megapolitan
Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Dharma Pongrekun Unggah 840.640 Dukungan Warga DKI ke Silon, KPU: Syarat Minimal Terpenuhi

Megapolitan
Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Akui Suaminya Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci

Megapolitan
Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Polisi Tangkap Pelaku Tabrak Lari di Gambir yang Sebabkan Ibu Hamil Keguguran

Megapolitan
Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Polisi Akan Datangi Rumah Pemilik Fortuner yang Halangi Perjalanan Ambulans di Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com