JAKARTA, KOMPAS.com - Krisis air bersih yang dialami oleh penghuni Rumah Susun (Rusun) Marunda, Jakarta Utara, terjadi secara berulang.
"Kalau untuk yang terparah ya baru tahun ini. Kalau yang sebelumnya, sebentar tapi normal lagi," ujar salah satu penghuni rusun, Rahmat (38) saat dihubungi, Senin (29/5/2023).
Rahmat mengaku tidak mengetahui alasan yang pasti mengenai awal permasalahan krisis air di Rusun Marunda itu.
Menurut Rahmat, krisis air bersih di tempat tinggalnya itu paling parah terjadi pada tahun ini.
Baca juga: Krisis Air Bersih di Rusun Marunda, Penghuni Hanya Dialiri Satu Kali dalam Sehari
"Dibilang parah karena ngalir cuma sekali doang satu hari. Itu juga tidak tentu. Jadi kalau tidak punya penampungan, mau tidak mau numpang mandi ke tower lain, numpang BAB ke tower lain," ucap Rahmat.
Sebelumnya Rahmat mengatakan, krisis air bersih terjadi di lima tower Rusun Marunda. Setiap tower memiliki lima lantai.
Terdapat 20 unit hunian di setiap lantai tower. Dengan demikian, terdapat 100 unit hunian di setiap tower Rusun Marunda.
"Kalau saya di Tower B. Lokasi paling belakang. Itu (mengakibatkan) debit air sangat kecil," kata Rahmat.
Untuk mengatasi masalah debit air yang kecil, ketua RW setempat berinisiatif membeli genset sebagai pembangkit listrik mesin pompa pendorong air dari bak penampungan milik PAM Jaya agar dapat mengalir ke setiap tower yang kekeringan.
Baca juga: Krisis Air Bersih di Rusun Marunda Belum Selesai, Kini Penghuni Kekeringan
Sementara itu, Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin sebelumnya mengatakan, PAM Jaya berencana membangun reservoir atau bak penampungan air komunal di sekitar Rusun Marunda di Jakarta Utara.
"Sementara sampai pembangunan Reservoir komunal di STIP (Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran)," ujar Arief saat dikonfirmasi, Rabu (15/2/2023).
Dalam permasalahan itu, PAM Jaya telah mengirimkan mobil tangki sebagai solusi jangka pendek terkait keluhan masyarakat yang sulit mendapatkan air bersih.
Upaya tersebut dilakukan sementara sampai nanti dibuat bak penampung air bersih.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.