Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Penyesuaian Pola Perjalanan KRL Jabodetabek, Berikut Rinciannya!

Kompas.com - 02/06/2023, 19:57 WIB
Ivany Atina Arbi

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Mulai 1 Juni 2023, operator angkutan cepat komuter berbasis kereta rel listrik (KRL), PT KAI Commuter (KCI), melakukan penyesuaian perjalanan dan layanan sesuai dengan Grafik Perjalanan Kereta Api yang baru.

KAI Commuter menambah frekuensi perjalanan di lintas pelayanan yang ramai pengguna, hingga menambah kecepatan perjalanan.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Erni Sylviane Purba, Sabtu (27/5/2023), menjelaskan, penambahan frekuensi perjalanan mulai 1 Juni 2023 dilakukan di lintas-lintas pelayanan commuter line pada jam sibuk pagi maupun sore hari.

Penyesuaian pola perjalanan meliputi perubahan nama layanan perjalanan, penyesuaian kecepatan perjalanan, memperkecil headway (jarak antarkereta), serta memperpanjang relasi perjalanan commuter line dari awal stasiun keberangkatan.

Baca juga: Gapeka 2023 Diberlakukan, Perjalanan KRL Bogor Line Ditambah

Pemberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api (GAPEKA) baru, lanjut Erni, diharapkan dapat memberikan dampak positif untuk semua khalayak, baik untuk pengguna maupun khalayak luas pada umumnya.

“KAI Commuter mengimbau kepada pengguna untuk menyesuaikan dan memperhatikan kembali waktu jadwal keberangkatan perjalanannya mulai 1 Juni 2023," pungkas Erni.

Commuter Line Bogor

Rincian penambahan perjalanan Commuter Line Bogor adalah sebagai berikut:

— Pada lintas Depok-Manggarai/Jakarta Kota KAI dari 2 perjalanan menjadi 50 perjalanan dengan headway 5 menit.

— Pada lintas Jakarta Kota-Nambo/Bogor pada jam sibuk sore mulai pukul 15.00 – 20.00 WIB dari 1 perjalanan menjadi 52 perjalanan dengan headway rata-rata 5 menit.

Baca juga: Hari Pertama Gapeka 2023, Rata-rata Keterlambatan Pemberangkatan KRL Capai 6 Menit

— Arah Sudirman/Tanah Abang/Duri di jam sibuk pagi via Manggarai pada lintas Manggarai-Kampung Bandan dari 13 perjalanan menjadi 33 perjalanan.

— Dari arah Duri/Tanah Abang/Sudirman di jam sibuk sore, ditambah 17 perjalanan menjadi 40 perjalanan pada lintas Kampung Bandan–Manggarai.

Commuter Line Cikarang

Ada penyesuaian peningkatan perjalanan Commuter Line Cikarang.

Dengan kecepatan awal 70 km/jam, Commuter Line Cikarang menjadi 95 km/jam dengan headway rata-rata 9 menit dari 12 menit.

KAI Commuter juga akan memperpanjang 6 perjalanan feeder relasi Cikarang-Bekasi PP menjadi relasi Cikarang-Manggarai-Kampung Bandan.

Baca juga: Ada Penyesuaian Pola Perjalanan KRL Jabodetabek, Simak Rinciannya

Lalu, ada pengaturan konektivitas antara jadwal perjalanan Commuter Line Cikarang dengan Commuter Line Walahar dan Jatiluhur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com