Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Hansip di Kalisari Dibacok Gangster "Chicago Pule"

Kompas.com - 27/07/2023, 09:23 WIB
Nabilla Ramadhian,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur, berinisial MIK (21) menjadi tersangka dalam kasus pembacokan hansip pada Minggu (16/7/2023).

MIK membacok seorang hansip bernama Nasip (56) di depan Gang Haji Kemuning, Jalan Kalisari III, Kalisari, Jakarta Timur, sekitar pukul 03.30 WIB.

Akibatnya, Nasip mengalami luka pada bahu kirinya dan langsung dibawa ke RSUD Pasar Rebo untuk mendapat pertolongan.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Leo Simarmata mengungkapkan, Nasip dibacok karena menegur segerombolan remaja anggota gangster "Chicago Pule" di jalan itu.

Chicago Pule atau Cikago Pule merupakan singkatan dari Cijantung, Kalisari, dan Gongseng. Sementara itu, Pule adalah nama jalan di Ciracas.

"Pada saat itu, ada beberapa orang kumpulan dan diduga akan tawuran, sehingga (mereka) diimbau oleh korban untuk pulang atau meninggalkan tempat," ungkap Leo di Mapolsek Pasar Rebo, Rabu (26/7/2023).

Baca juga: Fakta Pembacok Hansip di Kalisari Jaktim: Mengaku Biar Dianggap Keren dan 5 Kali Terlibat Kasus Kriminal

Saat itu, ada empat pemuda yang berkumpul di Jalan Kalisari III. Salah satunya MIK. Mereka berkumpul untuk melakukan tawuran di jalanan itu.

Kebetulan, Nasip sedang berada di lokasi karena baru pulang meronda. Rumah Nasip berada di dalam Gang Haji Kuming, tepatnya sekitar 50 meter dari lokasi pembacokan.

MIK, yang saat itu tengah di bawah pengaruh minuman beralkohol, tidak terima disuruh pulang oleh Nasip.

MIK turun dari motor sambil membawa celurit yang diberikan seseorang bernama Puji. MIK kemudian mengejar korban dan mengayunkan celurit sehingga melukai bahu kiri Nasip.

"Pelaku enggak terima. Dia melakukan penganiayaan berat ke korban," terang Leo.

Kabur ke Sumatera

Setelah membacok Nasip, MIK kabur ke Pulau Sumatera dan kerap berpindah-pindah lokasi.

MIK baru ditangkap pada 22 Juli 2023 di Jalan Lintas Sumatera, Sumatera Barat, sekitar pukul 16.00 WIB.

"Pelaku ini berpindah-pindah tempat. Ke Jambi, menuju Pekanbaru, lalu ditemukan di Sumatera Barat. Cukup melelahkan, tapi alhamdulillah (kami) sudah berupaya (menangkap)," ucap Leo.

MIK kemudian diinterogasi terkait keberadaan rekannya, Puji. Namun, lantaran melawan, kaki kanan MIK ditembak polisi.

Baca juga: Tak Terima Ditegur, Alasan Anggota Geng Motor Bacok Hansip di Kalisari Jaktim

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Megapolitan
Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di 'Pabrik Narkoba' Bogor

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di "Pabrik Narkoba" Bogor

Megapolitan
Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Megapolitan
Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Megapolitan
Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Megapolitan
Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Megapolitan
Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Megapolitan
BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

Megapolitan
Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Megapolitan
Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa 'Open BO'

Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa "Open BO"

Megapolitan
Pejalan Kaki Terlindas 'Dump Truck' di Koja, Kaki Korban Hancur

Pejalan Kaki Terlindas "Dump Truck" di Koja, Kaki Korban Hancur

Megapolitan
5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

Megapolitan
Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com