Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pipa PAM Tersambung, Warga Kamal Muara Tak Lagi "Boncos" Beli Air untuk Mandi dan Masak

Kompas.com - 18/03/2024, 15:44 WIB
Tria Sutrisna,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Krisis air bersih yang dialami warga RW 01 Kelurahan Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, selama bertahun-tahun perlahan mulai diatasi.

Warga tak lagi mengandalkan air tanah yang kurang baik kualitasnya atau membeli air bersih dari pedagang keliling untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Program penyambungan pipa air bersih PAM Jaya ke rumah-rumah warga oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, begitu terasa dampaknya bagi masyarakat di wilayah Kamal Muara.

 Baca juga: Warga Kamal Muara Tak Perlu Lagi Beli Air Bersih, Heru Budi: Uangnya Ditabung, Jangan buat Rokok

Ringankan beban pengeluaran

Maisaroh (34), salah seorang warga RW 01 Kamal Muara, merasakan betul dampak dari penyambungan pipa air bersih PAM Jaya ke rumahnya.

Kini, biaya yang harus dikeluarkan untuk kebutuhan air bersih sehari-hari jauh berkurang. Selisih uangnya, bisa disisihkan untuk keperluan lain.

“Kalau saya sekarang cuma keluar Rp 45.000-an sebulan buat satu rumah. Saya serumah empat orang,” ujar Maisaroh saat ditemui Senin (18/3/2024).

Sebelum mendapatkan fasilitas itu, Maisaroh harus merogoh kocek dua kali lipat untuk membeli air bersih dari pedagang. Belum lagi membayar upah jasa antar ke dalam rumah.

“Dulu saya beli air enggak buat mandi dan mencuci, cuma buat minum sama masak doang. Jadi saya irit kalau air. Karena mandi dan cuci pakainya air sumur,” ungkap Maisaroh.

Baca juga: Heru Budi Targetkan 4.000 Keluarga di Kamal Muara Tersambung Pipa Air Bersih April 2024

Pembagian pemakaian itu menjadi siasat Maisaroh, untuk menekan pengeluaran di tengah kesulitan mendapat air bersih. Sebab, air dari sumur di rumah Maisaroh kualitasnya kurang baik dan tak bisa dikonsumsi.

Warga lain, Nopita Yanti (42) juga bersyukur dengan masuknya jaringan pipa air bersih ke permukimannya. Sebab, beban biaya yang harus dikeluarkan untuk membeli air bersih sedikit lebih ringan.

“Saya kan keluarga besar, jadi kalau beli dua gerobak per hari. Isinya tujuh jeriken. Jadi sehari abis Rp 20.000 lebih,” ucap Nopita.

Kini, biaya yang harus Nopita dan keluarganya keluarkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih tak lebih dari Rp 150.000 per bulan.

Ibu rumah tangga ini juga tak khawatir kehabisan air bersih ketika digunakan bersama seluruh anggota keluarganya yang berjumlah sembilan orang.

“Kalau saya sebulan itu kena Rp 158.000, itu tertinggi ya. Sekarang mah turun alhamdulillah Rp 120.000-an. Ini juga karena saya keluarganya banyak satu rumah 3 KK, sembilan orang,” tutur Nopita.

Baca juga: Cek Rumah Warga Kamal Muara yang Kini Tersambung Pipa Air Bersih, Heru Budi: Mohon Digunakan Bijak

Krisis air bersih menahun

Ketua Ketua RT 11, RW 01 Kamal Muara Ade Saputra mengungkapkan bahwa krisis air bersih yang dialami oleh dia dan para warganya sudah terjadi bertahun-tahun.

“Permasalahan air bersih ini sudah terjadi lama sekali. Baru-baru ini saja ada pemasangan gratis (Instalasi pipa air bersih PAM Jaya), dari empat bulan lima bulan terakhir,” ungkap Ade.

Kondisi ini karena air tanah yang bersumber dari sumur yang digali di permukiman tersebut agak berwarna kuning dan terasa asin.

Maisaroh bercerita, endapan menyerupai karat dan lumpur juga kerap muncul ketika air disimpan di bak penampung di rumahnya.

“Air sumur kalau di sini kuning. Jadi cucian juga pada kuning. Bening mah bening sebenarnya, cuma ya kuning. Rasanya juga asin,” kata Maisaroh.

Sementara Nopita, mengaku kerap merasa malu ketika kedatang tamu dari luar Kamal Muara yang berkunjung ke rumahnya.

Baca juga: Warga Rusun Marunda: Sampai Saat Ini Kami Sudah Tak Pernah Lagi Krisis Air Bersih

Sebab, sebelum mendapatkan akses air bersih PAM Jaya, air di rumahnya terasa asin dan berwarna kekuningan. Selain itu, bak penampungan air dari tanah juga menjadi berkerak.

“Kalau buat wudhu, apalagi pas ada tamu ya malu juga. Dulu pas masih pake air sumur dalam hati ngedumel kepingin punya air PAM. Tapi Alhamdulillah kesampean,” ungkap Nopita.

Kini, air yang mengalir dari keran rumah-rumah tak lagi kuning dan menimbulkan endapan. Warga juga tak khawatir kekurangan air untuk dipakai memasak atau pun mandi dan mencuci.

Di samping itu, masyarakat bisa lebih berhemat karena berkurangnya biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh air bersih.

“Jadi bisa berhemat sekitar 60 persen untuk keperluan air bersih. Tadinya beli air ada yang bisa sampai Rp 450.000 per bulan,” ucap Ade.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Megapolitan
Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Megapolitan
Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung 'Political Will' Heru Budi

Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung "Political Will" Heru Budi

Megapolitan
Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Megapolitan
Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Megapolitan
Solidaritas Pelaut Indonesia Minta Senioritas ala Militer di STIP Dihapuskan

Solidaritas Pelaut Indonesia Minta Senioritas ala Militer di STIP Dihapuskan

Megapolitan
Polisi Tangkap Pemalak Sopir Truk yang Parkir di Jalan Daan Mogot

Polisi Tangkap Pemalak Sopir Truk yang Parkir di Jalan Daan Mogot

Megapolitan
Setuju Jukir Liar Minimarket Ditertibkan, Anggota DPRD DKI: Meresahkan

Setuju Jukir Liar Minimarket Ditertibkan, Anggota DPRD DKI: Meresahkan

Megapolitan
'Budaya Kekerasan di STIP Tak Ada Kaitannya dengan Dunia Kerja di Kapal'

"Budaya Kekerasan di STIP Tak Ada Kaitannya dengan Dunia Kerja di Kapal"

Megapolitan
4 Tersangka Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Terancam 15 Tahun Penjara

4 Tersangka Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Terancam 15 Tahun Penjara

Megapolitan
Pemerataan Air Bersih di Jakarta, Mungkinkah?

Pemerataan Air Bersih di Jakarta, Mungkinkah?

Megapolitan
Begini Peran 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Begini Peran 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Bertambah 3, Kini Ada 4 Tersangka Kasus Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas

Bertambah 3, Kini Ada 4 Tersangka Kasus Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas

Megapolitan
Polisi Tak Ingin Gegabah dalam Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Polisi Tak Ingin Gegabah dalam Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Polisi Bantah Senior Penganiaya Taruna STIP hingga Tewas adalah Anak Pejabat

Polisi Bantah Senior Penganiaya Taruna STIP hingga Tewas adalah Anak Pejabat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com