Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Warga Slipi Datang ke Masjid Istiqlal untuk Lihat Sapi "Gemoy" Jokowi

Kompas.com - 18/06/2024, 15:25 WIB
Shela Octavia,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga Slipi, Jakarta Barat, Aimel (54) sengaja datang ke Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat untuk melihat sapi kurban dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan pejabat lainnya.

“Iya (sengaja ke Istiqlal) setiap Idul Adha, senang aja lihat sapi-sapi gemoy, apalagi sapinya Pak Jokowi. Tadi kan saya mau lihat sapinya Pak Jokowi, Gibran, kan gede-gede semua tuh,” ujar Aimel saat ditemui di halaman Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Selasa (18/6/2024).

Aimel melihat proses penyembelihan sapi itu dari seberang lokasi penjagalan. Dari kejauhan, dia melihat sapi-sapi "gemoy" yang akan disembelih. 

Baca juga: Pastikan Tak Buang Limbah Hewan Kurban ke Sungai Ciliwung, Pengelola Masjid Istiqlal: Tak Setetes Darah Pun

Namun, Aimel tidak mengetahui mana sapi pemberian Jokowi di antara sapi-sapi itu. 

Aimel mengatakan sapi-sapi ini sangat berbeda dengan yang biasanya ia lihat di masjid dekat rumah. Keunikan sapi-sapi ini membuatnya rutin mendatangi Istiqlal saat Idul Adha tiba.

Sebelumnya, Aimel memang sudah rutin beribadah di Masjid Istiqlal. Selain mengikuti tarawih setiap malam, ia pun rajin menghabiskan waktu di sini.

Setiap kali menonton proses penyembelihan kurban di Istiqlal, Aimel mengaku tidak berharap akan mendapatkan paket daging.

“Kalau (dapat), masih rezeki, Alhamdulillah, enggak dapat juga enggak apa, yang penting ada ini tersendiri, kebanggaan gitu bisa lihat walaupun jauh,” lanjut dia.

Baca juga: Sapi Kurban dari Jokowi, Maruf Amin, hingga Megawati Disembelih di Masjid Istiqlal

Ibu dua orang anak ini pun berdoa dalam hati setiap kali melihat Jokowi dan para petinggi negara lainnya bisa menyumbangkan kurban yang begitu besar.

“Iya (berdoa) dalam hati. Sampai kapan ya aku bisa kurban sapi gemoy-gemoy gitu,” kata Aimel.

Ia mengatakan, ketika suaminya masih hidup, mereka sekeluarga sering menyumbangkan kurban berupa kambing. Beberapa kambing diserahkan ke masjid, tapi ada juga yang disembelih di depan rumah.

“Kadang, tetangga kita sendiri enggak dapat (paket daging kurban). Jadi, kasihan. Biar tetangga kita juga merasakan (Aimel dan keluarga sembelih kambing depan rumah), yang di masjid biar dikelola sama masjid,” imbuh dia.

Baca juga: Masjid Istiqlal Bagikan Hewan Kurban ke 25.000 Penerima, Utamanya ke Rumah Tahfidz dan Anak Yatim

Aimel mengatakan, kambing-kambing yang dikurbankan atas nama anak-anaknya itu sengaja dipilih yang ukurannya besar dan kualitas terbaik.

“Setelah suami (sudah) enggak ada, ya enggak ada (kurban). Karena, saya sibuk mencari nafkah untuk membesarkan anak-anak sampai kuliah, sekarang kerja,” kata Aimel.

Ia mengatakan, sampai saat ini keluarganya belum berkesempatan untuk berkurban sapi. Namun, ia terus berharap hal ini bisa tercapai.

“Insyaallah, soalnya kan sapi itu untuk tujuh orang. Nanti kita kumpulin berapa orang. Bisa Insyaallah. Tapi, saya pengennya yang gemoy. Bismilah, semoga saya bisa (berkurban sapi),” imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Sebut Judi 'Online' Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Polda Metro Sebut Judi "Online" Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Megapolitan
Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Megapolitan
Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Megapolitan
Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Megapolitan
Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Megapolitan
Kapolda Metro: Judi 'Online' Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Kapolda Metro: Judi "Online" Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Megapolitan
Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Megapolitan
Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi 'Online'

Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi "Online"

Megapolitan
Momen Haru Risma Peluk Pelajar di Tanimbar yang Bipolar dan Dibesarkan Orangtua Tunggal

Momen Haru Risma Peluk Pelajar di Tanimbar yang Bipolar dan Dibesarkan Orangtua Tunggal

Megapolitan
Kapolda Metro Perintahkan Kapolres-Kapolsek Razia Ponsel Anggota untuk Cegah Judi “Online”

Kapolda Metro Perintahkan Kapolres-Kapolsek Razia Ponsel Anggota untuk Cegah Judi “Online”

Megapolitan
Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Ternyata Ditinggal Orangtunya Bekerja

Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Ternyata Ditinggal Orangtunya Bekerja

Megapolitan
Bawaslu DKI Mengaku Kekurangan Personel Jelang Pilkada 2024

Bawaslu DKI Mengaku Kekurangan Personel Jelang Pilkada 2024

Megapolitan
Polisi Bakal Mediasi Kasus Ojol yang Tendang Motor Warga di Depok

Polisi Bakal Mediasi Kasus Ojol yang Tendang Motor Warga di Depok

Megapolitan
Polda Metro Buka Peluang Kembali Periksa Firli Bahuri di Kasus Dugaan Pemerasan SYL

Polda Metro Buka Peluang Kembali Periksa Firli Bahuri di Kasus Dugaan Pemerasan SYL

Megapolitan
 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosikan Judi Online, Polisi : Baru Terima Gaji Rp 3 juta

Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosikan Judi Online, Polisi : Baru Terima Gaji Rp 3 juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com