Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Duga Penjual Ilegal Solar Bersubsidi di Tanjung Priok adalah Pemain Lama

Kompas.com - 25/05/2016, 13:48 WIB
Nursita Sari

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Polres Pelabuhan Tanjung Priok membekuk DT (47), tersangka penjual bahan bakar minyak (BBM) jenis solar bersubsidi di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada 21 Mei 2016. Polisi juga mengamankan 7 drum solar seberat 1,4 ton dari gudang di seberang PLTU Pelabuhan Tanjung Priok.

Sementara ini, polisi menduga tersangka merupakan bagian dari kelompok pencuri BBM di Pertamina Digul, Tanjung Priok, yang juga pernah ditangkap Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

"Diduga tersangka termasuk kelompok yang pernah diungkap 2013, masih sama. Kami pernah mengungkap pencurian BBM di Pertamina Digul, masih diselidiki apakah ada kaitannya," ujar Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Victor DH Inkiwirang di Mapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu (25/5/2016).

Selain pada 2013, polisi juga membongkar praktik pencurian solar yang dilakukan para preman di depot Pertamina Digul pada akhir 2015 lalu. Saat itu, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Hengki Haryadi mengatakan praktik pencurian solar tersebut ternyata berlangsung selama bertahun-tahun.

"Kasus pencurian solar ini sudah berlangsung sejak 2009-2014, di mana ternyata ada bentuk premanisme, yaitu terdiri dari beberapa sindikat yang melakukan pencurian bahan bakar dengan mengambil di Pertamina Depo," kata Hengki, 29 Desember 2015 lalu.

Saat ini, pihak kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Priok masih mendalami dari mana tersangka DT mendapatkan solar bersubsidi yang dijual kepada sopir truk dan kapal-kapal kecil di Pelabuhan Tanjung Priok itu.

"Bisa saja ada kemungkinan dari kapal maupun kendaraan roda empat ataupun ada oknum yang sengaja menimbun, kami masih dalami itu," tutur Victor.

Penyitaan 7 drum solar bersubsidi seberat 1,4 ton berawal dari informasi masyarakat yang menyebut adanya penjualan BBM ilegal.

Anggota satuan reserse kriminal Polres Pelabuhan Tanjung Priok kemudian melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap DT, tersangka yang mengangkut solar bersubsidi tersebut pada 21 Mei 2016.

Kompas TV Truk Tangki Solar Terbakar di Jalan Tol
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Megapolitan
Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Megapolitan
Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Megapolitan
Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Megapolitan
Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Megapolitan
Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Megapolitan
Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Megapolitan
Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Megapolitan
Ulah Rombongan Tiga Mobil di Depok, Tak Bayar Makan yang Dipesan gara-gara Miskomunikasi

Ulah Rombongan Tiga Mobil di Depok, Tak Bayar Makan yang Dipesan gara-gara Miskomunikasi

Megapolitan
Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com