Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengumuman Pemenang Pilpres, Faisal Tanjung Setia Jual Baju "Prabowo"

Kompas.com - 22/07/2014, 13:11 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pada hari H pengumuman pemenang Pilpres 2014, pedagang aksesori pasangan calon presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa ramai menjajakan dagangannya di rumah Polonia, Jalan Cipinang Cimpedak I, Jatinegara, Jakarta Timur.

Pantauan Kompas.com, Selasa (22/7/2014), sejumlah pedagang menjual pernak pernik bergambar Prabowo-Hatta seperti baju, topi, dan pin.

Mereka berjualan persis di depan rumah pemenangan capres-cawapres nomor urut satu itu. Salah satu pedagang, Faisal Tanjung (45), mengaku tak berhenti berjualan meski hari ini merupakan penentuan siapa calon presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum.

Bahkan Faisal mengatakan, ia akan berjualan hingga Lebaran nanti. "Kami tetap dagang, sampai Lebaran dan halalbihalal nanti," kata Faisal.

Faisal memastikan bahwa kegiatannya berdagang tidak terpengaruh dengan hasil KPU hari ini sebab, menurut Faisal, barang dagangan tersebut berasal dari koperasi DPD Partai Gerindra.

"Nanti jualnya di Partai Gerindra," kata pria yang mengaku bekerja di koperasi Partai Gerindra selama 10 tahun itu.

Faisal mengaku meraup untung besar selama berjualan baju Prabowo-Hatta. Apalagi bila Prabowo yang membeli, atau relawan memborong banyak, serta simpatisan.

Sehari, ia bisa meraup penghasilan belasan juta rupiah. "Sehari tergantung, kalau rezeki banyak, omzet bisa banyak. Bisa Rp 12 juta sampai Rp 15 juta sehari. Relawan Babe (Prabowo) mah dermawan, enggak kayak yang lain," ujarnya.

Pria asal Padang ini menyatakan, barang dagangan itu dijual 24 jam non-stop. Sistemnya berganti shift. Beberapa variasi harga jual mulai dari Rp 300.000 yang paling tinggi yakni kemeja hingga paling murah kaus seharga Rp 40.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan di Sejumlah Jalan Jaksel Imbas Pembangunan Drainase

Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan di Sejumlah Jalan Jaksel Imbas Pembangunan Drainase

Megapolitan
Pemkot Jaksel Sidak Dua Restoran di Melawai yang Dikeluhkan Warga Sebabkan Parkir Liar

Pemkot Jaksel Sidak Dua Restoran di Melawai yang Dikeluhkan Warga Sebabkan Parkir Liar

Megapolitan
Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Megapolitan
Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Megapolitan
Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Megapolitan
PPDB 'Online' Diklaim Efektif Cegah Adanya 'Siswa Titipan'

PPDB "Online" Diklaim Efektif Cegah Adanya "Siswa Titipan"

Megapolitan
Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Megapolitan
Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Megapolitan
Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Megapolitan
Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Megapolitan
Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Megapolitan
Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Megapolitan
PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

Megapolitan
Nakes RSUD Koja Demo karena Gaji ke-13 Dipotong

Nakes RSUD Koja Demo karena Gaji ke-13 Dipotong

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com