Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Tahun Baru, Pengunjung Mulai Padati TMII

Kompas.com - 31/12/2018, 22:33 WIB
Ryana Aryadita Umasugi,
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki malam pergantian tahun, kawasan wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) mulai dipadati pengunjung.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, terlihat sejumlah pengunjung mulai meramaikan sekitar area tugu api TMII.

Meski tidak terlihat adanya antrean yang begitu padat, beberapa titik lokasi acara panggung hiburan mulai diramaikan dengan kehadiran para pengunjung.

Baca juga: Perayaan Tahun Baru, Jalan Danau Sunter Selatan di Jakut Ditutup

Selain pengunjung, para pedagang mulai menjajakan aneka makanan maupun mainan seperti terompet, baling-baling lampu, dan beberapa mainan anak-anak.

Mayoritas pengunjung yang membawa anak-anak juga nampak bersantai di bawah-bawah pohon dengan menggelar tikar.

Bahkan di pendopo Sasono Utomo TMII juga dipadati para pengunjung yang menggelar alas untuk menanti perayaan pergantian tahun.

Salah satu pengunjung, Ridwan (47) menyebut dirinya datang dengan keluarga untuk menikmati pergantian tahun, terlebih anak bungsunya belum pernah diajak ke TMII.

Pada tahun lalu, ia merayakan tahun baru di sekitaran Bundaran HI.

"Tadi sebenarnya sudah di HI sore, cuma karena sempat hujan, dan kebetulan ibunya minta tempat lain, ya sudah akhirnya ke TMII, apalagi anak bungsu saya juga belum pernah ke sana," kata Ridwan, Senin (31/12/2018).

Ia mengaku cukup terhibur karena banyak panggung hiburan yang ditampilkan, apalagi nantinya ada wayang kulit.

"Kebetulan ada wayang kulit, jadi beruntung saya orang Jawa ya, jadi anak-anak sama ibunya, saya mau nonton wayang kulit, karena sudah lama juga saya enggak nonton," ucapnya.

Pengunjung menggelar tikar di depan gedung Sasono Utomo TMII, Jakarta Timur, Senin (31/12/2018)KOMPAS.com/Ryana Aryadita Pengunjung menggelar tikar di depan gedung Sasono Utomo TMII, Jakarta Timur, Senin (31/12/2018)

Pengunjung lainnya, Dea Saputri (27) mengaku pada momen pergantian tahun baru ini, dirinya lebih memilih ke TMII dibandingkan lokasi wisata lain. Hal tersebut karena mengingat bahwa cuaca saat ini tidak menentu.

"Tadinya sih malah pengin di rumah, karena kebetulan tadi hujan juga kan sore, cuma teman-teman ajak ke sini, ya jadinya ikut saja," ujar Dea.

Karyawan swasta ini mengaku bahwa TMII menjadi wisata alternatif yang patut untuk dikunjungi. Selain murah, tentu banyak lokasi-lokasi wisata yang menambah edukasi, terutama bagi anak-anak maupun orang dewasa.

"Sebenarnya murah juga jadi faktor, kalau kondisi seperti ini. Saya pikir kalau ke pantai agak sedikit khawatir soalnya melihat kondisi angin dari tadi kencang terus, tapi memang bagus sih di rumah, cuma memang karena orangtua saya sedang mudik, jadi beralihnya ke teman-teman," imbuhnya.

Baca juga: Polisi Sebut Malam Tahun Baru di Jakarta Tak Seramai Tahun Lalu, Ini Alasannya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Banyak Warga Berbohong: 'Ngaku' Masih Tinggal di Jakarta, Padahal Sudah Pindah

Banyak Warga Berbohong: 'Ngaku' Masih Tinggal di Jakarta, Padahal Sudah Pindah

Megapolitan
Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Megapolitan
Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika Cs ke Lido untuk Direhabilitasi

Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika Cs ke Lido untuk Direhabilitasi

Megapolitan
Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Megapolitan
Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Megapolitan
Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Megapolitan
Heru Budi Harap 'Groundbreaking' MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Heru Budi Harap "Groundbreaking" MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Megapolitan
Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Megapolitan
Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Megapolitan
Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Megapolitan
Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Megapolitan
Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com