Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2019, Polres Jakbar Tangkap 1.254 Orang Terkait Peredaran Narkoba

Kompas.com - 31/12/2019, 09:56 WIB
Bonfilio Mahendra Wahanaputra Ladjar,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Satresnarkoba Polres Jakarta Barat menangkap 1.254 orang tersangka dalam tindak pidana kasus narkoba, sepanjang 2019.

"Dalam kasus narkoba polres jakbar berhasil mengungkap 984 kasus dengan lebih dari 1.000 tersangka," ucap Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Hengki Haryadi di Polres Jakarta Barat, Senin (30/12/2019).

Dari 1.254 terdiri dari 1.209 laki-laki, 43 orang perempuan, 2 orang anak-anak dan sebagian besar dari mereka yang ditangkap adalah pengedar.

Narkoba yang diamankan terdiri dari 8 jenis.

Sabu sebanyak 226 kilogram, pil ekstasi 75.150 butir, ganja 74 kilogram, gol IV 56.028 butir, gorilla 66 gram, kokain 14 gram, pentilo 140 gram, dan pil happy five sebanyak 121.388 butir.

Baca juga: Fakta Pengemudi Mobil yang Tabrak 7 Pesepeda, Berstatus ASN Polri dan Konsumsi Narkoba

Bila dirata-rata, dalam sehari Polres Jakbar bisa menangkap 3 hingga 4 orang tersangka.

"Bila di rata-rata dalam sehari bisa menangkap 3 sampai 4 orang tersangka, penangkapan ini juga berhasil menyelamatkan sekitar 1,7 juta jiwa, sebab sejumlah itu daya rusaknya. Pun juga besaran nominal narkoba keseluran mencapai Rp 390 Miliar," kata Hengki.

Berbagai cara penindakan juga sudah diterapkan dalam menangkap pelaku, mulai dari tindakan tegas dan terukur seperti melumpuhkan kedua kaki dengan cara menembak maupun melakukan penggerebekan.

Bahkan, ketika barang belum tiba di pulau Jawa, pihak Polres Jakbar sudah melakukan penindakan hingga keluar daerah.

Baca juga: Fakta Terbaru Medina Zein, Positif Gunakan Narkoba dan Komentar Ibra Azhari

"Kita juga melakukan tindakan Preemtif Straight dengan penyerangan pendahuluan. Kita tangkap terlebih dahulu di Jambi tangkap, di Lampung ada jaringan terkait ditangkap juga," ujar Hengki.

Salah satu bentuk tindakannya adalah pengungkapam kasus pengiriman sabu di pelabuhan Bakauheni, Lampung.

"Ada beberapa kasus yang menonjol, diantaranya pengungkapan sabu 120 kilogram dalam kontainer yang ditutup karung arang di Lampung," kata Hengki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com