Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tawuran Pecah di Pulogadung, Warga Kena Sabetan Senjata Tajam

Kompas.com - 07/07/2023, 20:40 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aksi tawuran antara dua kelompok remaja pecah di Jalan Haji Hanafi, Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat (7/7/2023) dini hari.

Warga setempat bernama Irwansyah (48) mengatakan, peristiwa yang terjadi sekitar pukul 03.00 WIB ini menyebabkan seorang warga yang sedang nongkrong menjadi korban.

"Korbannya orang sini, dia enggak tahu apa-apa. Kena tebas di leher karena yang tawuran bawa senjata tajam (sajam). Sekarang dirawat di RS Persahabatan," ujar dia di lokasi kejadian, Jumat.

Baca juga: Dua Kelompok Remaja Tawuran di Bekasi, Satu Orang Terluka

Irwansyah menuturkan, aksi tawuran pada Jumat dini hari itu bukanlah yang pertama kalinya.

Tawuran pernah terjadi sekitar empat kali sebelumnya, dan selalu sekitar pukul 02.00-04.00 WIB.

Ada satu hal yang membuat Irwansyah heran terkait aksi tawuran di Jalan Haji Hanafi, yakni para remaja tidak dikenal itu diduga memiliki mata-mata.

"Lucunya, tawuran selalu kalau lagi sepi. Kalau lagi ada yang begadang dan nongkrong di sini, enggak ada tawuran. Jadi, mereka itu punya mata-mata juga," ungkap Irwansyah.

"Sebelum mereka datang, suka ada dua motor lewat. Kalau jalanan terpantau kosong, baru kejadian tawuran. Jadi kan pasti ada yang mantau dulu," sambung dia.

Baca juga: Pengalaman Buruk Tinggal di Jakarta, Kecelakaan karena Jalan Berlubang dan Jadi Korban Salah Sasaran Tawuran

Meski tawuran sudah beberapa kali terjadi, bukan berarti Irwansyah dan warga lainnya tidak khawatir.

Sebab, ada kemungkinan warga setempat menjadi korban salah sasaran.

"Kondisi ini meresahkan. Kalau saya tadi malam ada (lihat), saya langsung telepon (polisi)," tutur Irwansyah.

Atas kejadian tersebut, ia berharap kepolisian lekas menanganinya agar aksi tawuran tidak kembali terjadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Megapolitan
4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

Megapolitan
KPU DKI Bakal 'Jemput Bola' untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

KPU DKI Bakal "Jemput Bola" untuk Tutupi Kekurangan Anggota PPS di Pilkada 2024

Megapolitan
Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Sudirman Said Bakal Maju Jadi Cagub Independen Pilkada DKI, Berpasangan dengan Abdullah Mansuri

Megapolitan
Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Sempat Masuk ke Rumah Korban

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Kondisi Terkini TKP Pengendara Motor Tewas Ditabrak Angkot, Lalu Lintas Berjalan Normal

Megapolitan
KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

KPU DKI Jakarta Terima Konsultasi 3 Bacagub Jalur Independen, Siapa Saja?

Megapolitan
Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Bakal Maju di Pilkada Depok, Imam Budi Hartono Klaim Punya Elektabilitas Besar

Megapolitan
Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Seorang Pria Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com