Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Rekayasa Lalu Lintas Harmoni-Mangga Besar Imbas Pembangunan Stasiun MRT Fase 2A

Kompas.com - 11/08/2023, 10:19 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rekayasa lalu lintas akan diberlakukan selama pembangunan stasiun MRT Harmoni, Sawah Besar, dan Mangga Besar.

Proyek yang masuk dalam paket kontrak 202 tersebut segera memasuki tahapan pengerjaan pembangunan guide wall dan diaphragm wall (D-wall) sisi kali Ciliwung, di sepanjang Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk.

Rekayasa lalu lintas yang berlangsung pada 26 Agustus-31 Desember 2023 ini dilakukan oleh Shimizu-Adhi Karya Joint Venture (SAJV) selalu kontraktor pelaksana proyek CP202 MRT Jakarta.

Baca juga: Tender MRT Tomang-Medan Satria Bakal Dimulai Desember 2023

"PT MRT Jakarta bersama SAJV senantiasa memastikan kenyamanan dan keselamatan para pengguna jalan tetap terjaga selama proses konstruksi berlangsung," bunyi keterangan tertulis PT MRT Jakarta, Jumat (11/8/2023).

Berikut rekayasa lalu lintas imbas proyek MRT fase 2A CP202:

A. Harmoni

1. Harmoni Jalan Gajah Mada (arah Kota) periode 26 Agustus-30 September 2023 

Dari simpang Harmoni hingga simpang Jl KH Hasyim Ashari, arus lalu lintas hanya terdapat satu lajur reguler, tepatnya di depan Gedung BTN dan Duta Merlin.

Sebagian arus lalu lintas menuju arah Kota dialihkan ke Jalan Hayam Wuruk, yang terdiri dari dua lajur mixed traffic (contra flow).

Pengguna jalan arah Kota yang berada di Jalan Hayam Wuruk dapat kembali ke Jalan Gajah Mada melalui Jembatan Batu Ceper.

2. Harmoni Jalan Gajah Mada (arah Kota) periode 30 September-31 Desember 2023

Jalan Gajah Mada arah Kota di depan Bank BTN dan Duta Merlin ditutup dan dialihkan ke dua lajur mixed traffic di Jalan Hayam Wuruk (contra flow). Terdapat satu lajur sebagai akses menuju Bank BTN dan Duta Merlin.

Bagi pengguna Jalan Hayam Wuruk yang ingin menuju Jl KH Hasyim Anshari dapat berputar balik melalui U-turn Batu Ceper melalui Jalan Gajah Mada.

3. Harmoni Jalan Hayam Wuruk (arah Monas) periode 26 Agustus-31 Desember 2023

Dari simpang Jalan Batu Ceper hingga simpang Harmoni terdiri dari 2 lajur reguler dan 1 lajur mixed traffic antara lajur kendaraan reguler dan TransJakarta.

Baca juga: Depo MRT Fase 2 Telah Ditentukan, Lokasinya di Lahan Milik Ancol

B. Sawah Besar

Jalan Gajah Mada arah Kota mulai dari simpang Jl KH Hasyim Ashari hingga simpang Jalan Zaenul Arifin-Jalan Sukarjo Wiryopranoto, terdiri dari satu lajur reguler di Jalan Gajah Mada dan dua lajur mixed traffic di Jalan Hayam Wuruk (contra flow).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com