Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Rabies, Dinas KPKP dan Perkin Gelar Vaksinasi Hewan Gratis di Cempaka Putih

Kompas.com - 14/08/2023, 12:39 WIB
Xena Olivia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemilik hewan tampak membawa peliharaannya untuk vaksin rabies gratis di RPTRA Anggrek, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Jakarta Pusat.

Kegiatan vaksinasi pada anjing, kucing, kera, dan musang ini diselenggarakan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) bersama Perkumpulan Kinologi Indonesia (Perkin) selaku organisasi pencinta anjing ras.

"Vaksin rabies ini untuk mencegah dan mempertahankan DKI Jakarta bebas rabies," kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Pusat Penty Pudyastuti kepada media di RPTRA Anggrek, Senin (14/8/2023).

Baca juga: Bukan Rabies, Penyebab Puluhan Kucing Mati di Sunter Belum Bisa Dipastikan

"Agar masyarakat aman, nyaman, termasuk si pemiliknya. Dia (harus) bertanggung jawab. Punya hewan harus divaksin," lanjut dia.

Pantauan Kompas.com, dokter akan mengecek kesehatan hewan yang dibawa terlebih dulu. Sebab, hewan harus dalam keadaan sehat jika hendak vaksin.

Selain itu, hewan juga harus setidaknya berusia empat bulan.

"Nih, dicek bagian lidah dan atas mulutnya. Kalau merah berarti radang, kalau ini sehat," kata dokter saat memeriksa salah satu kucing.

Baca juga: 24 Anabul Mati Mendadak di Sunter Muara, KPKP DKI Langsung Vaksinasi Rabies Kucing Peliharaan Warga

Proses suntik tidak memakan waktu lama, kurang dari lima detik hewan sudah bisa dibawa pulang.

Seusai suntik, pemilik hewan akan mendapat sertifikat vaksin dan sebungkus kudapan untuk anak bulunya.

Selain itu, dokter akan menginformasikan pemilik hewan untuk kembali membawa peliharannya untuk vaksin tahun depan.

Baca juga: Sebelum Divaksinasi Rabies, Hewan Peliharaan Akan Diperiksa Kesehatannya

Untuk diketahui, warga berdomisili DKI Jakarta dapat membawa hewan peliharannya vaksin rabies berdasarkan jadwal yang tersedia di kelurahan setempat.

Di kelurahan Cempaka Putih Timur Jakarta Pusat, jadwal vaksin rabies akan tersedia pada 21 Agustus 2023 di Lapangan Futsal Koramil, Jalan Cempaka Putih Tengah XIV No 10C, Jakarta Pusat. Kemudian pada 30 dan 31 Agustus 2023 di Kantor RW 04 Percetakan Negara, Jakarta Pusat.

Untuk informasi dan lokasi lebih lanjut, Anda bisa mengakses Instagram Sudin KPKP Jakarta Pusat di @sudinkpkp.jp.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com