Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taman Margasatwa Ragunan Ramai Pengunjung, Pengelola Siagakan Tenaga Medis dan Ambulans

Kompas.com - 25/12/2023, 16:28 WIB
Firda Janati,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan (TMR) Wahyudi Bambang mengatakan, pihaknya menyediakan fasilitas pelayanan kesehatan tambahan dalam masa liburan Nataru (Natal dan Tahun Baru).

Bambang menuturkan, tersedia satu mobil ambulans untuk menolong pengunjung yang jatuh sakit atau kelelahan selama berwisata di TMR.

"Iya betul ada ambulans, memang kami siapkan cukup banyak pada hari ini ya, kami sendiri dari Ragunan punya satu unit," ucap Bambang saat diwawancarai di TMR, Jakarta Selatan, Senin (25/12/2023).

Baca juga: Tamasya di Taman Margasatwa Ragunan, Orangtua Diminta Awasi Anak-anak agar Tak Hilang

Selain itu, lanjut Bambang, ada fasilitas pelayanan tambahan dan tenaga medis yang diterjunkan dari sejumlah rumah sakit terdekat.

"Dari beberapa RSUD di sekitaran Taman Margasatwa Ragunan, dari Jagakarsa, Pesanggarahan, Pasar Minggu, mereka juga memperbantukan tenaga medis beserta ambulans," paparnya.

Palang Merah Indonesia (PMI) juga memberikan pelayanan untuk membantu TMR dalam masa liburan Natal dan Tahun Baru 2024.

Dari pantauan Kompas.com, ada posko khusus yang disediakan untuk membantu pelayanan kesehatan untuk pengunjung.

"Ada posko khusus untuk membantu pelayanan kesehatan bagi penngunjung terutama pengunjung yang mengalami sakit baik itu sakit karena bawaan atau kecelakaan," ucapnya.

Baca juga: Hujan Deras di Ragunan, Pengunjung Diminta Tak Berteduh di Bawah Pohon

Bambang mengatakan, semua fasilitas kesehatan yang diberikan TMR tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis.

Sebagai informasi, TMR mulai dibuka sejak pukul 07.00 WIB sampai 16.00 WIB.

Tempat wisata populer di Jakarta ini tetap buka pada 25 Desember 2023 sampai 1 Januari 2024.

Bambang memastikan tidak ada perubahan jam operasional selama libur Natal dan tahun baru (Nataru).

Kendati tetap buka selama libur Nataru, Ragunan Zoo akan tutup pada Selasa, 2 Januari 2024.

Wahyudi mengatakan, aturan itu mengacu pada Pergub No. 7 tahun 2014 tentang Hari Libur Bagi Satwa Pada Taman Margasatwa Ragunan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com