Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Daging Ayam di Pasar Bukit Duri Terus Naik sejak Awal Ramadhan

Kompas.com - 14/03/2024, 16:12 WIB
Shinta Dwi Ayu,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pedagang mengakui harga daging ayam terus mengalami kenaikan sejak awal bulan Ramadhan.

Tina (76), salah satu pedagang di Pasar Bukit Duri, Jakarta Selatan, menyebut harga daging ayam mengalami kenaikan sekitar Rp 3.000-Rp 5.000.

"Sekilonya belanjanya Rp 28.500, biasanya cuma Rp 23.000-Rp 25.000 per kilogram," ucap Tina ketika diwawancarai Kompas.com, Kamis (14/3/2024).

Karena modal belanjanya naik, Tina mau tidak mau menaikkan harga jualnya.

Sebelumnya Tina biasa menjual daging ayam seharga Rp 40.000 per kilogram, kini dia menjualnya seharga Rp 45.000 per kilo.

Baca juga: Pedagang Warteg Geleng-geleng Kepala Saat Harga Tomat Semahal Apel...

"Kita jualnya Rp 45.000, harga normalnya Rp 40.000," kata Tina.

Dia menjelaskan, kenaikan harga daging ayam sudah terjadi saat menjelang Ramadhan.

Namun, Tina mengaku pembelinya tetap saja ramai meski harga daging ayam mengalami kenaikan.

Sebab, kata Tina, para pembeli sudah paham bahwa harga daging ayam pasti mengalami kenaikan setiap kali memasuki Ramadhan.

Pedagang bernama Sri juga mengakui adanya kenaikan harga belanja ayam.

"Naik, dari per kilo Rp 25.000 sekarang Rp 30.000," ungkapnya.

Baca juga: Harga Telur Ayam di Pasar Tanah Baru Bogor Naik

Sri juga menyebut banyak pelanggan yang protes berkait kenaikan harga daging ayam.

Namun, ia tak bisa berbuat apa-apa karena memang harga modal belanjanya yang sudah tinggi.

Ia juga memprediksi harga ayam akan semakin meningkat begitu mendekati Lebaran.

"Biasanya, menjelang Lebaran naik lagi," sambung Sri.

Sri dan Tina berharap agar harga daging ayam bisa kembali normal, supaya para pembeli tidak protes lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com