Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basuki Tak Mau Ada Konflik Pusat dan DKI dalam Perbaikan Jalan

Kompas.com - 16/01/2014, 18:04 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, perbaikan Jalan Tubagus Simatupang di Jakarta Selatan merupakan tanggung jawab bersama antara antara pemerintah pusat dan Provinsi DKI Jakarta. Ia tidak ingin timbul konflik antarpemerintah dalam penanganan masalah infrastruktur. "Yang penting damai-damai aja lah," kata Basuki di Balaikota Jakarta, Kamis (16/1/2014).

Meskipun anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta 2014 belum disahkan oleh DPRD DKI, perbaikan jalan tersebut dapat menggunakan anggaran tahun sebelumnya.

Jalan TB Simatupang terendam banjir dan ambles akibat hujan berkelanjutan sejak pekan lalu. Banjir mengakibatkan lalu lintas di jalan tersebut sempat terhambat. Ruas jalan yang ambles tersebut juga sempat ditutup dan lalu lintas dialihkan.

Basuki mengatakan, kini lalu lintas di jalan itu telah normal kembali. Angkutan perbatasan terintegrasi busway Ciputat-Kota, misalnya, telah beroperasi melintasi Jalan TB Simatupang. "Hanya soal banjir ini terhambat," kata dia.

Menurut Basuki, Kementerian Pekerjaan Umum sudah menunjukkan itikad baik untuk turut membenahi infrastruktur Jakarta. Ia memercayakan penanganan pengelolaan jalan itu di tangan Kementerian PU. Basuki menyebutkan, Pemprov DKI Jakarta juga bersedia untuk berkontribusi dalam pengelolaan pembenahan infrastruktur maupun tenaga sumber daya manusia.

"Pak Wakil Menteri PU sudah bersedia, selesai lah dia yang pimpin. Kalau butuh duit, kita kasih duit, butuh tenaga kita kasih tenaga," kata Basuki.

Pengerjaan perbaikan jalan tersebut dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum karena masuk dalam kewenangan pemerintah pusat. Perbaikan itu ditargetkan rampung dalam waktu satu minggu. Kementerian PU menugaskan Direktorat Jenderal Bina Marga untuk memperbaiki jalan yang rusak itu. Meski demikian, Pemprov DKI Jakarta juga akan terlibat dalam perbaikannya.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meminta agar Dinas Pekerjaan Umum DKI meninggikan jalan tersebut. Perbaikan gorong-gorong yang berada di depan Plaza Oleos juga akan dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta dalam waktu dekat.

Jalan TB Simatupang merupakan akses penting bagi warga di kawasan Bekasi dan Jakarta Timur yang hendak menuju Jakarta Selatan. Jalan tersebut kerap macet akibat padatnya arus kendaraan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Megapolitan
Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang Lalu Jalan

Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang Lalu Jalan

Megapolitan
Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com