Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Tenggak Miras, Apriana Tewas di Kamar Hotel

Kompas.com - 08/07/2014, 15:39 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Apriana (23), warga Penjaringan, Jakarta Utara, tewas di lantai II kamar hotel Fashion, Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Wanita tersebut mengembuskan napas terakhirnya pada Selasa (8/7/2014) sekitar subuh.

Menurut Humas Polsek Sawah Besar Iptu Syaiful Bahrie, Apriana diketahui menyewa kamar hotel bersama pria yang diduga kekasihnya, sekitar pukul 15.00 WIB. Dia bersama pria tersebut meminum minuman keras (miras) di kamar hotel.

"Saat itu, korban menenggak minuman keras bersama pria yang dibawanya. Mereka berdua minum miras di kamar hotel yang disewanya, tepatnya di lantai II," ujar Bahrie saat dikonfirmasi Warta Kota.

Bahrie mengatakan, setelah meminum miras, Apriana kejang-kejang. Pria yang menemuinya ikut panik. Sekitar subuh, Apriana meninggal dunia.

Menurut Kapolsek Sawah Besar Kompol Ronald Purba, pria yang bersama Apriana melaporkan kejadian tersebut ke pos polisi terdekat. Setelah itu, pihak kepolisian membawa pria tersebut ke Mapolsek Sawah Besar untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Pria tersebut memang yang melaporkan kejadiannya terhadap teman wanitanya. Akhirnya, pria itu sekarang sedang dimintai keterangan lebih lanjut oleh pihak kami," katanya.

Ronald menjelaskan, pihak kepolisian kini sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan sidik jari. Ia juga menuturkan korban kini sedang dilakukan visum oleh pihak Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Salemba, Jakarta Pusat.

"Pihak kami memang sedang melakukan olah TKP. Selain itu, dari hasil visum sementara, korban meninggal akibat pengaruh minuman keras," ujar Ronald. (Panji Baskhara Ramadhan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Megapolitan
Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Megapolitan
Longsor 'Teror' Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Longsor "Teror" Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Megapolitan
Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Megapolitan
PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Megapolitan
Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Megapolitan
Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Megapolitan
Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Megapolitan
Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Megapolitan
Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Megapolitan
Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Megapolitan
Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Megapolitan
Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com