Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DKI Sediakan Transjakarta Menuju Lokasi Jakarta Fair

Kompas.com - 26/05/2015, 08:52 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan bus transjakarta express menuju lokasi penyelenggaraan Jakarta Fair 2015, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Bus itu tersedia selama penyelenggaraan acara Jakarta Fair pada 29 Mei hingga 5 Juli 2015. 

"Hasil audiensi dengan Gubernur DKI, kami minta jalur transjakarta diarahkan ke JIExpo. Jadi pengunjung bisa menggunakan Koridor XII (Tanjung Priok-Pluit), nanti turun di halte landasan Pacu Timur dan akan ada transjakarta express menuju arena Gambir, Kemayoran," kata Marketing Director PT JIExpo Ralph Scheunemann, Senin (25/5/2015). 

Pihaknya juga tetap menyediakan bus shuttle secara cuma-cuma alias gratis. Bus shuttle itu akan beroperasional dari Lapangan Eks IRTI Monas hingga arena JIExpo dan sebaliknya. Bus shuttle juga akan menjemput pengunjung di Stasiun Juanda, Stasiun Kemayoran, Mall WTC Mangga Dua Square, dan Rusunawa Kemayoran.

Di halte, setiap hari enam sampai delapan bus bersiaga pukul 09.00-23.00 WIB. Tak hanya mengantar ke lokasi, bus-bus tersebut juga akan mengembalikan pengunjung ke halte awal.

"Di Jakarta Fair, arena parkir kami, kapasitasnya lebih dari 10.000 motor dan 8.000 motor. Tahun ini sistem akses masuk Jakarta Fair juga dengan menggunakan sistem teknologi smartcard, bisa dikontrol mengikuti zaman," kata Ralph.

Jakarta Fair diselenggarakan selama 38 hari, mulai 29 Mei hingga 5 Juli 2015. Jakarta Fair dibuka mulai pukul 15.30-22.00 WIB. Sedangkan pada Sabtu-Minggu, pameran dibuka lebih awal, yakni mulai pukul 10.00-23.00 WIB. Harga tiket bagi pengunjung pada hari Senin sebesar Rp 20.000 per orang. Sedangkan Selasa hingga Kamis, harga tiket sebesar Rp 25.000 per orang. Pada Sabtu dan Minggu, tiket dijual seharga Rp 30.000 per orang.

Beberapa artis ibu kota juga akan memeriahkan penyelenggaraan Jakarta Fair. Seperti Slank, Agnez Monica, Iwan Fals, Godbless, Sheila On 7, Tulus, dan lain-lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Megapolitan
Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com