Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Operasi Cipta Kondisi, Polisi Sita Miras dan Sepeda Motor

Kompas.com - 22/11/2015, 15:01 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Polsek Pasar Minggu menggelar operasi cipta kondisi, Minggu (22/11/2015) dini hari. Hasilnya, puluhan minuman keras (miras) dan sepeda motor dari balapan liar disita polisi.

Operasi cipta kondisi ini dilakukan di tiga lokasi dan dipimpin oleh Kapolsek Pasar Minggu Komisaris Zaky Alkaza Nasution.

Operasi ini digelar bekerjasama dengan Koramil Pasar Minggu dan Satpol PP dari Kecamatan Pasar Minggu. (Baca: Operasi Cipta Kondisi, Polisi Temukan Senjata Api dan Senjata Tajam)

Lokasi pertama, operasi digelar di Jalan Kebagusan III, Gang Bakso, Pasar Minggu. Di tempat tersebut, polisi merazia kafe yang tidak memiliki izin. Dalam kafe tersebut juga ditemukan penjualan minuman keras.

"Diamankan 55 buah botol miras, antara lain 38 botol bir putih, 13 botol bir hitam dan empat botol minuman kosong," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Mohammad Iqbal di Jakarta, Minggu.

Sementara itu, pemilik kafe, Endang Budiman, diberikan peringatan keras oleh pihak kecamatan. (Baca: Razia Balap Liar, Belasan Kendaraan Bermotor Diamankan Polisi)

Razia kedua dilakukan di sepanjang Jalan Raya Margasatwa, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Kali ini, polisi menyasar pelaku balap liar. "Hasilnya,13 Unit kendaraan bermotor roda dua yang diduga kebut-kebutan atau balap liar disita," kata Iqbal.

Lokasi razia yang ketiga berada di Bumi Perkemahan Ragunan, Pasar Minggu Jakarta Selatan. Sebanyak 29 sepeda motor jenis Kawasaki Ninja ditilang Satlantas Polsek Pasar Minggu dalam razia tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waswasnya Warga yang Tinggal di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi pada Musim Hujan...

Waswasnya Warga yang Tinggal di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi pada Musim Hujan...

Megapolitan
Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Megapolitan
Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Megapolitan
Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com