Salin Artikel

Jakarta Fair 2022 Hadirkan 3 Kali Pesta Kembang Api, Simak Jadwalnya

JAKARTA, KOMPAS.com - Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2022 (JFK 2022) akan diselenggarakan pada 9 Juni-17 Juli 2022 di Arena JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pekan Raya Jakarta tak lengkap tanpa adanya pesta kembang api.

Dalam situs reminya, Pesta Kembang Api kembali hadir untuk memeriahkan event Jakarta Fair Kemayoran 2022. Selama perhelatan Jakarta Fair, kembang api spektakuler akan diadakan sebanyak tiga kali, yaitu pada saat pembukaan, Perayaan Hari Ulang Tahun DKI Jakarta, dan acara penutupan Jakarta Fair 2022.

"Pesta Kembang Api tahun ini tentunya akan lebih merah dari tahun-tahun sebelumnya. Untuk itu jangan ketinggalan, yuk ajak keluarga, pasangan dan sahabat untuk menyaksikannya bersama!" tulis penyelenggara yang dikutip dari www.jakartafair.co.id.

Berikut jadwal Pesta Kembang Api di Jakarta Fair:

  • Hari I : Kamis, 9 Juni bertepatan dengan pembukaan Jakarta Fair 2022
  • Hari II : Selasa, 21 Juni bertepatan Perayaan HUT Jakarta Raya ke-495
  • Hari III : Minggu, 17 Juli bertepatan dengan penutupan Jakarta Fair Kemayoran 2022

Adapun Pesta Kembang Api akan digelar pada pukul 21.00 WIB pada setiap jadwal yang telah ditentukan. Pengunjung bisa langsung menyaksikan Pesta Kembang Api di area Panggung Utama Jakarta Fair 2022.

Jakarta Fair 2022 kembali digelar setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19 yang sempat meningkat di Indonesia. Jakarta Fair Kemayoran 2022 akan memamerkan produk-produk dari berbagai sektor industri seperti fashion, furniture, barang elektronik, kuliner, kerajinan tangan, kosmetik, dan lain-lain selama 39 hari.

Selain itu, ada pula konser musik di panggung utama yang akan menampilkan berbagai musisi ternama seperti The Rain, Pamungkas, Fourtwnty, Endah N Rhesa, Fiersa Besari, Gangga, hingga Ardhito Pramono.

Jakarta Fair Kemayoran juga akan menyajikan parade karnaval, kontes Miss Jakarta Fair, kegiatan donor darah dan vaksinasi Covid-19 serta tidak ketinggalan kemeriahan pesta kembang api spektakuler yang sudah menjadi ciri khas.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/06/08/17433421/jakarta-fair-2022-hadirkan-3-kali-pesta-kembang-api-simak-jadwalnya

Terkini Lainnya

Kaesang Dinilai Tak Cocok Jadi Cawalkot Bekasi karena Tak Lahir dan Besar di Bekasi

Kaesang Dinilai Tak Cocok Jadi Cawalkot Bekasi karena Tak Lahir dan Besar di Bekasi

Megapolitan
Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Megapolitan
Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang lalu Jalan

Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang lalu Jalan

Megapolitan
Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke