Salin Artikel

Menengok Inovasi Perparkiran di Kementerian PUPR, Mobil-mobil Disusun bak Menara dengan Bantuan Mesin

JAKARTA, KOMPAS.com - Lahan yang sangat terbatas di Ibu Kota Jakarta memaksa kehadiran inovasi-inovasi, salah satunya di bidang perparkiran.

Gedung Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Jakarta di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, ternyata telah menerapkan inovasi bernama Smart Parking.

Laporan Harian Kompas, Smart Parking yang sudah beroperasi sejak 2014 ini memudahkan pengemudi mobil untuk memarkirkan kendaraannya.

Melalui Smart Parking, mobil disusun ke atas layaknya menara dengan bantuan mesin. Sopir bernama Suratmin (56) mengaku dimudahkan dengan sistem ini.

”Saya tidak perlu repot dan bingung cari lahan parkir yang kosong kalau di parkiran konvensional. Di sini lebih nyaman dan cepat,” katanya setelah memarkir mobil di Smart Parking, Rabu (2/11/2022).

Tampak lima teknisi dan operator sibuk memasukkan mobil karyawan ke dalam Smart Parking.

Seorang operator Smart Parking di Gedung Kementerian PUPR, mengatakan, parkir susun ini baru ada di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) dan Gedung Kementerian PUPR.

Sementara itu, pengawas lapangan dari PT Sasedo Solusi Properti, Muhammad Ramdan (35) mengatakan parkir susun di Kementerian PUPR memiliki total 14 pintu dengan 24 mobil per pintu.


"Jika dihitung, mobil yang terparkir di sini mencapai 336 mobil setiap hari. Parkir susun ini tidak pernah kosong sebab karyawan merasa aman ketika parkir di sini, tidak kehujanan dan kepanasan, serta irit bahan bakar minyak (BBM). Itu semua menjadi sebuah kelebihan parkir susun,” kata Ramdan.

Parkir susun yang dikembangkan oleh perusahaan swasta Korea Dae Myung Crusher Co Ltd ini bekerja layaknya lift dan puzzle yang dibongkar pasang, naik dan turun, serta digeser ke kanan dan kiri. (Kompas/Ayu Octavi Anjani)

Artikel ini telah tayang di Kompas.id dengan judul “Parkir Susun, Inovasi Baru di Tengah Minimnya Lahan Jakarta”.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/11/04/16303941/menengok-inovasi-perparkiran-di-kementerian-pupr-mobil-mobil-disusun-bak

Terkini Lainnya

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Megapolitan
Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Megapolitan
Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

Megapolitan
Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke