Salin Artikel

Heru Budi Soal Natal-Tahun Baru: Kami Akan Berkeliling Menyapa Warga yang Merayakan

JAKARTA, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan kesiapan menjelang hari raya Natal 2022 dan tahun baru 2023.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah berdiskusi dengan Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya berkait kesiapan perayaan tersebut.

Hasil diskusi, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta akan berkeliling Ibu Kota saat Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

"Kami sudah beberapa kali rapat Pak Kapolda (Metro Jaya) dan Pak Pangdam (Jaya). Nanti ada rangkaian untuk bisa menyapa beliau-beliau yang merayakan Natal, kami keliling bersama Forkopimda. Begitu juga saat tahun baru," urai Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022).

Dalam kesempatan tersebut, eks Wali Kota Jakarta Utara itu belum merinci jalur mana saja yang akan dilalui saat Natal dan tahun baru.

Pemprov DKI Jakarta, kata Heru, juga akan menggelar perayaan tahun baru 2023 di sejumlah titik di Ibu Kota.

Beberapa di antaranya adalah kawasan Thamrin di Jakarta Pusat, Ancol di Jakarta Utara, dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur.

Menurut Heru, Pemprov DKI Jakarta hingga kini masih mematangkan konsep perayaan Tahun Baru 2023.

"Itu (perayaan Tahun Baru 2023) sedang dimatangkan oleh asisten terkait dengan Dinas Pariwisata (DKI Jakarta)," ujarnya.

Ia menambahkan, Pemprov DKI dengan TNI-Polri masih membahas soal pengamanan Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

"Pak Asisten Pemerintahan juga rapat rutin terus dengan Polda (Metro Jaya) dan Pangdam (Jaya)," tutur Heru.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/12/14/13242671/heru-budi-soal-natal-tahun-baru-kami-akan-berkeliling-menyapa-warga-yang

Terkini Lainnya

Asa Pemulung yang Tinggal di Kolong Jembatan, Berharap Uluran Tangan Pemerintah

Asa Pemulung yang Tinggal di Kolong Jembatan, Berharap Uluran Tangan Pemerintah

Megapolitan
Warga Matraman Keluhkan Air Mati Setiap Malam, Berbulan-bulan Tak Ada Perbaikan

Warga Matraman Keluhkan Air Mati Setiap Malam, Berbulan-bulan Tak Ada Perbaikan

Megapolitan
'Ada Pedagang Warkop Kecil di Pinggir Jalan, Bisa Kasih Hewan Kurban ke Sini...'

"Ada Pedagang Warkop Kecil di Pinggir Jalan, Bisa Kasih Hewan Kurban ke Sini..."

Megapolitan
Penghuni Kolong Jembatan Keluhkan Air Sungai Ciliwung Bau Usai Pemotongan Hewan Kurban

Penghuni Kolong Jembatan Keluhkan Air Sungai Ciliwung Bau Usai Pemotongan Hewan Kurban

Megapolitan
Waswasnya Warga yang Tinggal di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi pada Musim Hujan...

Waswasnya Warga yang Tinggal di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi pada Musim Hujan...

Megapolitan
Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Megapolitan
Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Megapolitan
Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke