Salin Artikel

Patahkan Kunci Setang, Dua Pria Gasak Motor di Jatinegara

Korban bernama Syaiful mengatakan, pencurian motor miliknya terjadi pada Selasa (14/2/2023).

"Awalnya saya aktivitas seperti biasa. Habis anterin istri kerja, saya parkir motor di depan (rumah kosong) jam 09.00 WIB," kata dia di lokasi kejadian, Rabu (15/2/2023).

Setelah itu, dia naik ke lantai dua rumahnya untuk bersiap-siap bekerja. Syaiful adalah seorang penjahit.

Ketika hendak mencari makan siang sekitar pukul 12.00 WIB, ia baru menyadari bahwa motornya sudah tidak ada.

"Pelaku dua orang kalau dilihat dari (rekaman kamera) CCTV. Mereka berhenti dan langsung ambil motor. Yang satu nungguin, (yang satu) kayak matahin kunci (setang)," Syaiful berujar.

Setelah kunci setang motor dipatahkan, salah satu pelaku langsung memutar balik kendaraan curian dengan cara didorong.

Pada saat itu, tutur Syaiful, keadaan sedang sepi. Namun, sempat ada warga yang melihat pelaku mendorong motor hingga jarak cukup jauh.

"Ada orang yang lihat, motornya (didorong) sampai jauh. (Motor) enggak dihidupin di sini. Enggak ada yang sadar itu maling motor," imbuh dia.

Syaiful mengatakan, tidak ada yang mengenali identitas dua maling itu.

Kini Syaiful sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Jatinegara dan membuat surat kehilangan.

"Udah lapor ke polisi. Takutnya motor saya disalahgunakan," tutur dia.

Adapun video rekaman kamera CCTV yang menunjukkan dua pria tidak dikenal sedang berhenti di dekat sebuah motor beredar di media sosial.

Awalnya, kedua pria tersebut berboncengan menggunakan motor. Kemudian, salah satu pelaku turun dan langsung menghampiri sebuah motor yang terparkir.

Pria itu sempat celingukan memeriksa kondisi, memeriksa setang motor, dan mematahkan kuncinya.

Pelaku sempat turun dari motor untuk memeriksa keadaan kembali sebelum akhirnya menggasak motor tersebut dengan cara mendorongnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/02/15/14034221/patahkan-kunci-setang-dua-pria-gasak-motor-di-jatinegara

Terkini Lainnya

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke