Salin Artikel

Tak Menyangka Jokowi Beli Baju Koko di Tokonya, Hermawan: Itu Rezeki...

JAKARTA, KOMPAS.com - Pedagang baju di Pasar Tanah Abang bernama Hermawan (50) tidak menyangka Presiden Joko Widodo akan mampir ke tokonya dan membeli baju koko pada Kamis (4/5/2023).

“Saya awalnya enggak terlalu (berharap), sih. Kan banyak tokonya, (kalau dihampiri) itu mah rezeki aja,” ungkap Hermawan kepada Kompas.com saat dihampiri di kiosnya, Jumat (5/5/2023) siang.

Kios Hermawan yang bernama ‘Ikhwan’ itu khusus menjual baju muslim laki-laki dengan bahan katun.

Ia mendapat kabar tentang Jokowi mau datang ke Pasar Tanah Abang sehari sebelumnya.

“Tahu kabarnya dari sekuriti dan pengelola kemarin harinya. Saya enggak tahu awalnya kalau Jokowi mau ke sini (kiosnya),” kata Hermawan.

“Tapi sekitar 15-20 menit sebelumnya, ada tim Paspampres mau ke sini dan bilang, 'Pak siap-siap. Pak Jokowi mau ke sini',” lanjut dia.

Kepada Hermawan, Jokowi bertanya soal penjualan di kiosnya.

“Saya jawab, kalau selama puasa sih ada peningkatan dari bulan biasa. Tapi, kemarin enggak sempat saya sampaikan, sebenarnya kalau (dibandingkan) dari tahun lalu sih, tahun ini turun,” tutur Hermawan.

Diberi tip oleh Presiden

Sambil senyum semringah, Hermawan menunjuk salah satu baju koko yang dipajangnya di etalase.

“Kemarin Pak Jokowi beli itu, baju koko yang putih,” kata dia.

Baju koko itu terlihat sederhana, polos tanpa corak dengan sedikit aksen bergaris warna hitam di tepi lengan, kerah, dan kantong.

“Dia sukanya putih. Kami sebutnya ‘Koko Product Ikhwan’,” ujar Hermawan.

Hermawan kembali terkejut saat Jokowi memberikan uang berlebih dari harga baju.

“Harga bajunya Rp 200.000. Pak Jokowi kasih lebih, Rp 300.000. Saya bilang, 'Pak, ini lebih'. Katanya, 'enggak apa-apa',” tutur dia.

Hermawan berharap, kunjungan Jokowi ke Tanah Abang dapat meningkatkan jumlah pengunjung.

“Semoga pengunjung juga bisa bertambah, lah. Orang nomor satu saja datang ke sini, berbelanja di sini ke UKM. Mungkin (pengunjung juga) jadi tergugah belanja di sini,” tutup dia.

Untuk diketahui, Toko Ikhwan terletak di Tanah Abang Blok B Lantai LG Los B No 46-47, Jakarta Pusat.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/05/05/16095871/tak-menyangka-jokowi-beli-baju-koko-di-tokonya-hermawan-itu-rezeki

Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

Megapolitan
Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke