Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Pribadi Dicabut Pentil Bannya, Mobil TNI Ditilang

Kompas.com - 27/09/2013, 16:09 WIB
Ratih Winanti Rahayu

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Operasi penertiban parkir liar dengan mencabut pentil ban kembali dilaksanakan di wilayah Jakarta Timur, Jumat (27/9/2013). Operasi digelar mulai dari Jalan Pemuda depan Mal Arion hingga Pasar Pramuka. Hampir setiap mobil yang melanggar ketentuan parkir dirazia, kecuali milik TNI yang ditilang.

Penertiban itu dilakukan petugas gabungan Suku Dinas Jakarta Timur, satuan polisi pamong praja, polisi, dan TNI. Salah seorang anggota Garnisun memberikan peringatan kepada pengemudi truk TNI untuk memindahkan mobilnya. Tidak sepeti kendaraan lain yang langsung dikempiskan tanpa ada peringatan terlebih dahulu, ban mobil TNI itu tidak dikempiskan.

Melihat hal itu, pelanggar lain curiga dan merasa diperlakukan tidak adil. Mereka menilai meminta petugas pilih-pilih dalam menindak parkir liar. "Kita tidak dipanggil. Kenapa mobil ABRI tidak? Kalau memang mau dikempesin, mau pejabat atau bukan, kempesin semuanya," kata Yeni (47), saat ditemui di lokasi penertiban, Jumat (27/9/2013).

Yeni tidak keberatan jika petugas melakukan penertiban parkir. Bahkan dirinya pun sangat mendukung program penertiban ini. Namun, ia meminta agar program ini dilakukan secara merata tanpa memandang jabatan.

Di tempat yang sama, Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur Budi Sugiantoro mengatakan, mobil TNI itu tidak dikempiskan, tetapi ditilang. "Semua sama di mata hukum, akan dikenakan sanksi yang sesuai," katanya kepada wartawan sambil memperlihatkan KTP, STNK, dan SIM pengemudi mobil TNI yang ditilang tersebut.

Selain di Jalan Pemuda, penertiban parkir liar juga dilakukan sepanjang Jalan Raya Matraman hingga Pasar Jatinegara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com