Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Depan, Jakarta Fair Akan Diselenggarakan Hingga Lebaran

Kompas.com - 05/07/2015, 21:59 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyelenggaraan Jakarta Fair 2015 selama 38 hari berlangsung diklaim sukses. Pihak pengelola Jakarta Fair, PT Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, mengatakan, tak menutup kemungkinan penyelenggaraan Jakarta Fair pada 2016 akan lebih lama.

Hal itu diungkapkan Marketing Director PT JIExpo Kemayoran Ralph Scheunemann, dalam konferensi pers, Minggu (5/7/2015) malam. 


"Ada pemikiran, kami akan lakukan sampai Lebaran. Memang banyak warga yang mudik, tapi warga yang menetap di Jakarta masih banyak," kata Ralph.  

Ia memprediksi, pengunjung tetap akan membeludak jika penyelenggaraan Jakarta Fair diperpanjang hingga hari raya Idul Fitri. Meski demikian, ia tak menampik banyak tenaga kerja, seperti petugas kebersihan serta penjaga stand yang akan mudik ke kampung halaman masing-masing. Namun, lanjut dia, hal itu dapat diatur waktunya.

 
KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Pengunjung memadati Jakarta Fair Kemayoran 2016 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (12/6/2016). Acara tahunan dalam rangka merayakan HUT Ke-489 Kota Jakarta tersebut diikuti sekitar 2700 peserta pameran dan dimeriahkan ratusan musisi Tanah Air, berlangsung 10 Juni-17 Juli.
 
Evaluasi Jakarta Fair 2015 

Pelaksanaan Jakarta Fair yang berlangsung mulai 29 Juni hingga 5 Juli ini dikatakan berlangsung baik. Untuk kali pertama, pelaksanaan Jakarta Fair terbebas dari guyuran hujan. Biasanya, kata dia, hingga hari kedelapan pelaksanaan, acara selalu diguyur hujan. 

Hal itu berpengaruh terhadap jumlah pengunjung yang datang. Pada hari pertama bulan Ramadhan, lanjut dia, pengunjung Jakarta Fair tahun ini mengalami penurunan sekitar 15 persen dari tahun sebelumnya.  

Meski pengunjung menurun, secara keseluruhan jumlah pengunjung Jakarta Fair tahun ini meningkat dibanding tahun lalu. Yakni sekitar 5,1 juta pengunjung dari 4,9 juta pengunjung. Nilai transaksi selama 38 hari mencapai Rp 5,5 triliun dengan kontribusi paling besar dari bisnis otomotif. 

"Tahun ini dari sisi akses juga lebih mudah dari tahun sebelumnya, karena kami didukung Pemprov DKI dengan adanya akses transjakarta. Dari sisi keamanan juga tidak terjadi hal-hal seperti tahun lalu yang banyak copet, sekarang sudah tidak ada copet lagi," kata Ralph.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

Megapolitan
Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com