Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekusutan Ibu Kota Mulai Diurai

Kompas.com - 19/11/2015, 15:02 WIB
JAKARTA, KOMPAS — Sebagai ibu kota negara, Jakarta memiliki berbagai masalah berskala luar biasa.

Kemacetan yang masif, penumpukan sampah, berbelitnya perizinan, dan rendahnya kualitas layanan publik menjadi menu sehari-hari yang harus ditangani para pemimpin Jakarta.

Namun, persoalan itu mulai mendapat titik terang penanganan, sebagaimana tecermin dari penilaian positif publik terhadap kinerja Gubernur Basuki Tjahaja Purnama dan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat satu tahun terakhir.

Penilaian terhadap kepemimpinan Basuki-Djarot terekam dalam jajak pendapat yang dilakukan Litbang Kompas, dua pekan lalu.

Mayoritas publik Jakarta menyatakan puas terhadap kepemimpinan Basuki-Djarot dalam berbagai aspek persoalan yang dihadapi Jakarta.

Di tangan kedua pemimpin itu, Jakarta dinilai semakin baik. Tingkat keyakinan akan kepemimpinan Basuki dalam menyelesaikan berbagai persoalan ke depan juga tinggi.

Sebanyak 83 persen dari 544 responden menyatakan puas terhadap kepemimpinan Basuki-Djarot. Tujuh dari setiap 10 responden mengatakan, pengelolaan Jakarta semakin baik.

Selain itu, lebih dari separuh (66 persen) responden yakin duet Basuki-Djarot akan mampu memecahkan masalah kemacetan dan banjir yang menjadi problem kronis Jakarta.

Reformasi birokrasi

Basuki juga dinilai telah berupaya sungguh-sungguh menjadikan pemerintahannya bersih, transparan, dan profesional.

Keseriusan mencari orang yang mau bekerja profesional demi warga DKI ditunjukkan dengan perombakan demi perombakan dalam struktur birokrasi.

Pada 2 Januari 2015, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menghapus 1.500 jabatan, menyisakan 4.676 jabatan dari total 8.011 jabatan sebelumnya.

Ada 1.835 jabatan yang dikosongkan sementara. Pemangkasan ini disebut-sebut yang terbesar dalam sejarah birokrasi Indonesia.

Banyak pejabat eselon dua, eselon tiga, dan eselon empat digeser atau diturunkan (demosi) dari jabatannya.

Pejabat baru dilantik setelah lolos berbagai uji kelayakan dan kepatutan, seperti tes psikologi, tes kompetensi melalui computer assisted test, dan tes makalah.

Tak jarang dilakukan sistem seleksi terbuka guna mendapatkan personel yang tepat. Evaluasi dan penilaian kinerja pun dilakukan setelah tiga bulan menjabat.

Basuki mengatakan lebih memerlukan orang yang tidak korupsi, tidak mencuri, dan mau berkarya. Menurut dia, warga Jakarta membutuhkan orang yang mau bekerja.

Oleh karena itu, ia meminta para pegawai negeri sipil di DKI Jakarta berlomba-lomba memberikan yang terbaik untuk warga Ibu Kota (Kompas, 8/8).

Publik mengapresiasi langkah Basuki yang mulai tahun ini memakai sistem penganggaran elektronik (e-budgeting) untuk Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI.

Cara itu dinilai sebagai terobosan dan langkah maju dalam upaya mengamankan keuangan Pemprov DKI.

Masyarakat meyakini, jika anggaran tidak dikorupsi, Pemerintah Provinsi DKI punya dana lebih dari cukup untuk menuntaskan berbagai masalah di Ibu Kota secara bertahap.

Meski demikian, satu tahun pemerintahan Basuki-Djarot ini juga tidak berjalan tanpa catatan.

Sejumlah tokoh, pakar, dan pengamat mengungkapkan catatan yang perlu diperhatikan Basuki dalam menjalankan tugas-tugasnya ke depan.

Catatan tersebut dimulai dari persoalan relokasi warga Kampung Pulo, Jakarta Timur, yang diwarnai kekerasan; bongkar pasang pejabat yang dinilai terlalu sering sehingga mengganggu kinerja sistem birokrasi; sampai soal kebijakan pelarangan sepeda motor melintas di jalan-jalan protokol yang dianggap tak terlalu bermanfaat.

Penataan sistem transportasi massal yang layak dan terintegrasi, yang sudah lama ditunggu masyarakat, juga dinilai belum menunjukkan hasil nyata.

Dukungan publik yang begitu besar saat ini seharusnya dimanfaatkan Basuki-Djarot untuk segera menuntaskan semua pekerjaan rumah tersebut. (NEL/FRO/DNA/MKN/APA/BEY/LITBANG KOMPAS)

----------

Artikel ini sebelumnya ditayangkan di harian Kompas edisi Kamis, 19 November 2015, dengan judul "Kekusutan Ibu Kota Mulai Diurai".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com