Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harian Kompas Pamerkan Arsip Foto yang Belum Pernah Dipublikasikan

Kompas.com - 06/02/2017, 23:33 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Harian Kompas pada Senin (6/1/2017), menggelar pameran fotografi bertajuk “Unpublished”. Di dalamnya dipamerkan berbagai foto peristiwa bersejarah yang sebelumnya tidak pernah dipublikasikan.

Foto-foto yang dipamerkan berasal dari buku fotografi berjudul “Unpublished” yang sudah lebih dulu diterbitkan dan arsip karya wartawan Kompas dari tahun 1965.

Buku “Unpublished” sejatinya berisi total 560 foto karya 22 pewarta foto Kompas. Namun, yang ditampilkan dalam pameran hanya 100 foto hasil kurasi Jay Subyakto dan John Suryaatmadja.

Sedangkan arsip foto Kompas sejak 1965 terdiri dari sekitar dua juta foto dalam bentuk analog. Seluruhnya sedang dalam proses digitalisasi dan hanya 20 foto saja yang ditampilkan.

KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono (kiri) dan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti menyaksikan pameran foto saat pembukaan Festival Fotografi Kompas bertema Unpublished di Bentara Budaya Jakarta, Senin (6/2/2017). Festival fotografi ini menampilkan pameran 100 foto dari fotografer Kompas, diskusi foto dan workshop yang berlangsung hingga 12 Februari 2017 mendatang.
Pameran “Unpublished” merupakan bagian dari Festival Fotografi Kompas (FFK) 2017, yang diselenggarakan pada 6-12 Februari 2017. Selain pameran foto itu, ada juga berbagai hal lain, seperti workshop dan masterclass fotografi.

“Durasinya panjang karena itu kami mengajak berbagai komunitas untuk ikut serta memberi workshop. Ada 54 pemateri profesional sumbangan dari komunitas. FFK ini jadi wadah bagi kompas, komunitas dan dunia fotografi untuk tampil bersama,” ujar Ketua FFK 2017, Wisnu Widiantoro.

Digitalisasi Dua Juta Foto

Selain menggelar FFK dan pameran “Unpublished”, Harian Kompas juga sedang menjalankan sebuah proyek digitalisasi foto. Digitalisasi berarti berbagai foto yang berada dalam format analog atau film, diubah ke dalam bentuk digital atau data.

KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Pengunjung menyaksikan pameran foto Unpublished saat pembukaan Festival Fotografi Kompas bertema Unpublished di Bentara Budaya Jakarta, Senin (6/2/2017). Festival fotografi ini menampilkan pameran 100 foto dari fotografer Kompas, diskusi foto dan workshop yang berlangsung hingga 12 Februari 2017 mendatang.
Foto-foto tersebut merupakan karya wartawan Kompas yang telah diarsip sejak 1965 silam. Total ada sekitar 2 juta foto jenis ini, yang satu persatu dipindai, dicari data mengenai tokoh, peristiwa atau kisah dibaliknya, lalu disimpan dalam bentuk digital.

“Hampir dua juta foto itu kami digitalisasikan agar peristiwa sejarahnya nanti dapat terus dikenal oleh generasi berikutnya,” ujar Pemimpin Redaksi Harian Kompas Budiman Tanuredjo.

KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Rudiantara saat pembukaan Festival Fotografi Kompas bertema Unpublished di Bentara Budaya Jakarta, Senin (6/2/2017). Festival fotografi ini menampilkan pameran 100 foto dari fotografer Kompas, diskusi foto dan workshop yang berlangsung hingga 12 Februari 2017 mendatang.
Langkah mendigitalisasikan foto bernilai sejarah itu mendapat sambutan positif. Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, yang turut hadir dalam pameran tersebut, menyatakan apresiasinya atas upaya Harian Kompas.

“Saya apresiasi digitalisasi yang dilakukan Kompas. Kegiatan itu luar biasa besar. Bayangkan saja ada dua juta foto, lalu masing-masing berukuran 4-5 MB, maka dibutuhkan storage sekitar 10 TB untuk menyimpannya,” ujar Chief RA, sapaan akrabnya.

“Belum lagi soal indeks foto-foto itu yang butuh usaha lebih besar. Pasalnya, indeks inilah yang bisa membuat masing-masing foto bisa dicari dan temukan dengan mudah,” imbuhnya.

Selain Rudiantara, ada sejumlah pejabat lain juga terlhat turut hadir dalam pameran “Unpublished”. Mereka adalah Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono, serta Menteri Perhubungan Budi Karya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com