Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Ini, Arus Lalu Lintas Jalan Lebak Bulus Raya Dialihkan

Kompas.com - 27/08/2017, 15:46 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lalu lintas di Jalan Lebak Bulus Raya dan sekitarnya akan dialihkan pada Minggu (27/8/2017) malam.

Pengalihan rencananya akan dilakukan dari sekitar pukul 23.00 hingga Senin (28/8/2017) pukul 04.00 WIB.

Pengalihan arus lalu lintas di Jalan Lebak Bulus Raya dan sekitarnya dilakukan terkait pekerjaan pengangkatan jembatan gelagar di area proyek pengerjaan mass rapid transit (MRT) di kawasan Jalan Batan, Lebak Bulus.

"Menyadari bahwa proses pengangkatan ini akan berdampak pada lalu lintas di daerah tersebut, PT MRT Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas selama pengerjaan pengangkatan jembatan tersebut agar lalu lintas dapat berjalan dengan lancar," demikian PT MRT Jakarta melalui keterangan tertulisnya.

Baca: Dirut MRT Jamin Waktu Tempuh Lebak Bulus-Bundaran HI Hanya 30 Menit

Pengalihan arus lalu lintas di Jalan Lebak Bulus Raya dan sekitarnya dilakukan di dua ruas jalan berbeda, yaitu dari Jalan Lebak Bulus Raya menuju Pondok Pinang dan dari arah Pondok Indah atau Pondok Pinang ke arah Jalan Batan.

Untuk pengalihan lajur dari Jalan Lebak Bulus Raya menuju Pondok Pinang, pengguna jalan akan diarahkan menuju Jalan Adyaksa Raya hingga ke arah Jalan Pasar Jumat.

Sementara itu, pengguna jalan dari arah Pondok Indah menuju Jalan Batan akan diarahkan ke Jalan TB Simatupang dan berputar arah di perempatan lampu merah Jalan Fatmawati lalu melewati Jalan Adyaksa Raya.

Alternatif lain bagi pengendara yang menuju Jalan Batan dapat melalui Jalan Lebak Lestari dan menggunakan Jalan Adyaksa Raya.

PT MRT Jakarta menyatakan, para penghuni di kawasan terdampak tetap dapat memasuki area yang ditutup untuk menuju tempat tinggal masing-masing.

"Kami mengharapkan pengertian dan kerja sama dari masyarakat untuk terus mendukung pelaksanaan proyek ini. Selain itu, kami juga berharap para pengguna jalan dan angkutan umum agar memerhatikan rambu-rambu serta mengikuti petunjuk petugas konstruksi di lapangan," kata PT MRT.

Baca: Ada Pembangunan Depo MRT, Halte Transjakarta Lebak Bulus Dipindah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com