Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjuangan Mengubah Wajah Kalijodo yang Belum Tuntas...

Kompas.com - 10/10/2017, 08:19 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kalijodo, sebuah kawasan yang terletak di antara wilayah Tambora, Jakarta Barat dan Penjaringan, Jakarta Utara kini menjadi salah satu destinasi wisata warga Jakarta dan luar Jakarta.

Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) dan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kalijodo merupakan salah satu mimpi mantan gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang telah terwujud.

Kawasan prostitusi yang penuh bangunan kumuh dan rawan tindak kriminal berubah menjadi kawasan publik yang sedap dipandang, edukatif dan dapat dinikmati siapa saja yang tertarik mengunjunginya.

RPTRA dan RTH Kalijodo kini dipercantik dengan diletakkannya empat segmen pecahan batu Tembok Berlin berjukuk "Patung Menembus Batas" yang dilengkapi dengan lampu taman warna-warni. Adalah Teguh Ostenrik, seorang seniman Indonesia yang menyumbangkan batu senilai puluhan miliar rupiah tersebut sebagai simbol persatuan warga Jakarta.

Tak hanya itu, sebuah masjid megah dengan bangunan gaya Betawi telah berdiri kokoh di seberang RPTRA yang diresmikan Ahok pada Februari 2017 lalu.

Baca: Kalijodo Selalu Mengingatkan Djarot akan Keberanian Ahok

Namanya Masjid Jami Al-Mubarokah. Yori Antar merupakan otak di balik design unik masjid berlantai dua yang nantinya dapat difungsikan warga Jakarta untuk menggelar berbagai acara tersebut.

Dengan kehadiran RPTRA, RTH, Patung Menembus Batas dan Masjid Jami Al-Mubarokah, "wajah cantik" Kalijodo kian terpancar.

Pembangunan Belum Tuntas

Kalijodo yang sekarang telah bermetamorfosis. Namun, pembangunan Kalijodo belum tuntas, masih ada sejumlah PR yang harus segera dirampungkan.

Kolong tol Sedyatmo atau lebih diakrab disebut kolong tol Kalijodo belum tersentuh. Mulanya kawasan ini dipenuhi bangunan semi permanen warga yang menjadikannya tampak kumuh tak terawat.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merencanakan pembangunan area parkir di area tersebut. Yori Antar, arsitek yang kembali dipilih untuk mengubah wajah kolong tol Kalijodo menjadi fasilitas publik yang lebih bermanfaat.

Baca: Pembangunan Lahan Parkir Kolong Tol Kalijodo Terhambat Perjanjian Pengembang

Yori Antar menyebut, kawasan tersebut akan dilengkapi dengan taman dan jembatan penghubung menyeberangi sungai yang membuat pengunjung Kalijodo lebih nyaman dan memudahkan akses menuju RPTRA dan RTH Kalijodo.

Rencana awalnya area parkir tersebut akan diresmikan berbarengan dengan peresmian Patung Menembus Batas dan Masjid Jami Al-Mubarokah di masa-masa akhir pemerintahan gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Megapolitan
Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Megapolitan
Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com