Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Jokowi Puji "Pelican Crossing", Kalla Puji Kali Item yang Tak Lagi Bau...

Kompas.com - 04/08/2018, 08:54 WIB
Nursita Sari,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendampingi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla memantau persiapan pelaksanaan Asian Games 2018 dalam dua hari kemarin.

Anies terlebih dahulu mendampingi Jokowi menjajal trotoar di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH Thamrin dan meninjau penyeberangan dengan rambu lalu lintas atau pelican crossing Bundaran HI, Jakarta Pusat, Kamis (2/8/2018).

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono juga turut mendampingi Jokowi.

Baca juga: Anies Ajak Ibunda Jajal Pelican Crossing bersama Jokowi, Ini Alasannya...

Jokowi, Basuki, dan Anies berjalan menyusuri trotoar dari depan Hotel Le Meridien menuju arah Bundaran HI.

Presiden Joko Widodo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimulyono dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau trotoar di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (2/8/2018).Fabian Januarius Kuwado Presiden Joko Widodo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimulyono dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau trotoar di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (2/8/2018).
Sesampainya di trotoar depan Hotel Grand Sahid, Jokowi melanjutkan peninjauannya menggunakan mobil dinas kepresidenan.

Anies duduk di samping Jokowi, sementara Basuki duduk di kursi sebelah sopir.

Baca juga: Jokowi, Basuki dan Anies Jajal Trotoar Jalan Sudirman

Kendaraan berhenti tepat di Bundaran HI.

Ketiganya kemudian turun dan melanjutkan peninjauan dengan berjalan kaki ke arah Sarinah.

Jokowi, Basuki, serta Anies juga mencoba pelican crossing yang berada di antara Grand Hyatt dan Hotel Pullman.

Jokowi puji trotoar Sudirman-Thamrin dan pelican crossing 

Presiden Jokowi mengapresiasi penataan infrastruktur pejalan kaki di sepanjang Jalan Sudirman-Jalan MH Thamrin.

Setelah meninjau trotoar di depan Hotel Le Meridien hingga trotoar Bundaran HI, Jokowi melihat Jakarta sudah siap menyambut Asian Games 2018.

"Tadi mengecek persiapan, terutama infrastruktur kota, fasilitas pejalan kaki. Kita melihat hampir semuanya sudah dikatakan selesai," ujar Jokowi.

Baca juga: Presiden Jokowi: Pelican Crossing Sudah Tepat

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengajak ibunya meninjau pelican crossing di Bundaran Hotel Indonesia bersama Presiden Joko Widodo, Kamis (2/8/2018).KOMPAS.com/NIBRAS NADA NAILUFAR Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengajak ibunya meninjau pelican crossing di Bundaran Hotel Indonesia bersama Presiden Joko Widodo, Kamis (2/8/2018).
Meski demikian, Jokowi mengakui, memang masih ada satu atau dua pekerjaan yang belum selesai.

Pekerjaan itu, kata Jokowi, akan dilanjutkan setelah Asian Games.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com