Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita di Bekasi Jadi Korban Pelecehan Seksual Pengendara Motor Saat Berjalan di Gang

Kompas.com - 18/01/2020, 11:52 WIB
Vitorio Mantalean,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

BEKASI, KAS.com - Seorang perempuan berusia 38 tahun jadi korban pelecehan seksual di Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (15/1/2020).

Peristiwa itu terungkap setelah kejadian tersebut terekam CCTV yang ada di sekitar lokasi di bilangan Kaliabang, Bekasi Utara.

Dalam rekaman CCTV tersebut, perempuan itu tengah berjalan kaki sambil menenteng barang memunggungi CCTV. Ia mengenakan jilbab panjang berwarna hitam, berjalan kaki di sisi kiri gang.

Dari arah yang sama melaju pengendara sepeda motor yang kemudian mendahului ibu tersebut.

Baca juga: KCI Ajak Komunitas Lebih Garang Lawan Pelecehan Seksual di KRL

Tak sampai seberapa jauh, pengendara motor itu putar balik.

Kejanggalan muncul ketika pengendara motor itu melaju amat dekat di sisi kiri gang, satu garis lintasan dengan perempuan tersebut.

Saat berpapasan dengan perempuan tersebut, pengendara motor langsung memegang area privat korban dan kabur meninggalkannya. Korban sempat mematung seolah tak bisa melakukan apa-apa.

Namun, wajah pelaku terekam CCTV.

Kapolsek Bekasi Utara Kompol Chaled Thayib membenarkan adanya peristiwa itu. Ia mengatakan kejadian terjadi pada Rabu lalu.

"Sudah diperiksa anggota kepolisian di lapangan bahwa kejadian itu benar," ujar Chaled ketika dikonfirmasi pada Sabtu ini.

"Kejadiannya pukul 06.30 pagi. Dia (korban) habis belanja ke pasar, baru pulang," imbuhnya.

Chaled menyebutkan, polisi akan turun tangan menyelidiki kasus ini dan mengungkap siapa pelakunya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta BW9 Kota Tua-PIK

Rute Transjakarta BW9 Kota Tua-PIK

Megapolitan
Gerombolan Kambing Lepas dan Bikin Macet JLNT Casablanca Jaksel

Gerombolan Kambing Lepas dan Bikin Macet JLNT Casablanca Jaksel

Megapolitan
Harum Idul Adha Mulai Tercium, Banyak Warga Datangi Lapak Hewan Kurban di Depok

Harum Idul Adha Mulai Tercium, Banyak Warga Datangi Lapak Hewan Kurban di Depok

Megapolitan
Seorang Satpam Apartemen di Bekasi Dianiaya Orang Tak Dikenal

Seorang Satpam Apartemen di Bekasi Dianiaya Orang Tak Dikenal

Megapolitan
Banjir Akibat Luapan Kali Ciliwung, 17 Keluarga Mengungsi di Masjid dan Kantor Kelurahan

Banjir Akibat Luapan Kali Ciliwung, 17 Keluarga Mengungsi di Masjid dan Kantor Kelurahan

Megapolitan
39 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir Sore Ini, Imbas Luapan Kali Ciliwung

39 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir Sore Ini, Imbas Luapan Kali Ciliwung

Megapolitan
Ditemukan Kecurangan Pengisian Elpiji 3 Kg di Jabodetabek, Kerugiannya Rp 1,7 M

Ditemukan Kecurangan Pengisian Elpiji 3 Kg di Jabodetabek, Kerugiannya Rp 1,7 M

Megapolitan
Korban Penipuan 'Deka Reset' 45 Orang, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Korban Penipuan "Deka Reset" 45 Orang, Kerugian Capai Rp 3 Miliar

Megapolitan
3.772 Kendaraan di DKI Ditilang karena Lawan Arah, Pengamat : Terkesan Ada Pembiaran

3.772 Kendaraan di DKI Ditilang karena Lawan Arah, Pengamat : Terkesan Ada Pembiaran

Megapolitan
Polisi Tangkap Pelaku Kecelakaan Beruntun di Jalan Kartini Depok

Polisi Tangkap Pelaku Kecelakaan Beruntun di Jalan Kartini Depok

Megapolitan
Marketing Deka Reset Ditangkap, Pemilik Masih Buron dan Disebut Berpindah-pindah Tempat

Marketing Deka Reset Ditangkap, Pemilik Masih Buron dan Disebut Berpindah-pindah Tempat

Megapolitan
Enam RT di Rawajati Terendam Banjir, Warga Singgung Proyek Normalisasi

Enam RT di Rawajati Terendam Banjir, Warga Singgung Proyek Normalisasi

Megapolitan
Polisi Tangkap Satu Tersangka Penipuan Jual-Beli Mobil Bekas Taksi 'Deka Reset'

Polisi Tangkap Satu Tersangka Penipuan Jual-Beli Mobil Bekas Taksi "Deka Reset"

Megapolitan
Kecelakaan di Flyover Tambora Jakbar: Ojol Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Flyover Tambora Jakbar: Ojol Tewas Ditabrak Truk

Megapolitan
Banjir Rendam 6 RT di Rawajati Jaksel

Banjir Rendam 6 RT di Rawajati Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com