DEPOK, KOMPAS.com - Istri Wali Kota Depok Mohammad Idrsis, Elly Farida, membagikan pengalamannya tertular virus corona yang membuatnya harus dirawat di rumah sakit.
Melalui pesan berantai yang telah dikonfirmasi kebenaran informasinya oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, Elly menyelipkan pesan agar warga jangan sekalipun lengah melepas masker, sebab ada banyak pengidap Covid-19 tanpa gejala.
"Perdebatan soal masker tak akan pernah selesai jika tak percaya dan belum terkena Covid-19," ujar Elly melalui pesan tersebut, Selasa (1/9/2020).
Ia mengaku sebagai warga Depok yang gencar menyampaikan pentingnya mematuhi protokol kesehatan agar tidak tertular Covid-19. Namun, ia justru merasa tertular virus corona dari ajudan yang kerap bersamanya.
Baca juga: Istri Wali Kota Depok Positif Covid-19, Kini Diisolasi di Rumah Sakit
Setelah mengingat ulang, Elly merasa sempat lengah ketika melepas masker.
"Allah uji saya kena juga (Covid-19), positif, (tertular) dari ajudan tim terdekat saya yang sering membantu urusan saya," ungkap Elly.
"Lepas sebentar masker untuk persiapan sebagai narasumber dalam acara Zoom Meeting, tak tahu kalau dia sudah terpapar," imbuhnya.
Ia menambahkan, berbekal kontak intens dan erat dengan ajudan itu, sopir dan empat satpam rumah, serta satu office boy kantor, kini juga positif Covid-19.
Baca juga: Istri Wali Kota Depok Positif Covid-19, Tujuh Kru Juga Tertular
"Dan masih terus ditelusuri yang pernah berkontak," kata Elly.
Sebagai informasi, Elly terkonfirmasi positif Covid-19 pada pekan lalu dan sejak itu dirawat di rumah sakit.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.