Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER JABODETABEK] BEM UI Kritik Pembubaran FPI | Nobu Penuhi Panggilan Polisi, Gisel Mangkir

Kompas.com - 05/01/2021, 06:48 WIB
Ivany Atina Arbi,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kritik Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM-UI) terhadap pembubaran Front Pembela Islam (FPI) yang dinilai cacat hukum menjadi berita terpopuler di rubrik Megapolitan Kompas.com, Senin (4/1/2021).

Selain itu, ada berita tentang kelanjutan proses hukum video berkonten pornografi dari artis Gisella Anastasia, serta penyaluran bantuan sosial tunai dari pemerintah.

Berikut rangkuman empat berita populer Megapolitan kompas.com sepanjang Senin kemarin:

1. BEM UI Kritisi Pembubaran FPI

BEM UI menerbitkan pernyataan sikap tentang pembubaran FPI.

Pernyataan sikap yang terbit hari Minggu lalu tersebut menggarisbawahi mekanisme pembubaran organisasi kemasyarakatan (ormas) FPI tanpa proses peradilan, yang menurut BEM UI cacat hukum.

"Apa yang kami fokuskan terkait pembubaran ormas ini adalah bagaimana prosedurnya. Karena seakan-akan memberikan kekuasaan yang absilutif bagi eksekutif untuk kemudian membubarkan ormas," ujar Ketua BEM UI Fajar Adi Nugroho kepada Kompas.com, Senin.

BEM UI mengecam tindakan pembubaran ormas oleh negara tanpa proses peradilan, dan mendesak negara tidak melakukan cara-cara represif.

Baca selengkapnya di sini.

2. Kelanjutan Proses Hukum Kasus Video Gisel dan Nobu

Pria yang ada dalam video berkonten pornografi bersama artis Gisella Anastasia, yaitu Michael Yokinobu de Fretes, memenuhi panggilan polisi terkait pemeriksaannya sebagai tersangka pada Senin kemarin.

Pria yang akrab disapa Nobu tersebut datang sekitar jam 10.00 WIB seorang diri.

Ia menuju gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya tanpa mau melontarkan satu pernyataan pun pada awak media yang sudah menunggu kedatangannya sejak Senin pagi.

Sementara itu, Gisella Anastasia atau Gisel yang juga dipanggil untuk melakukan pemeriksaan pada hari yang sama tidak bisa hadir.

"Yang bersangkutan (Gisel) hari ini tidak bisa hadir dengan alasan menjemput anaknya yang baru pulang dari Bali," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, Senin.

Baca selengkapnya di sini.

3. Kolong Jembatan yang Didatangi Mensos Risma Akan Dipercantik

Kolong jembatan di kawasan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, yang sempat jadi tempat tinggal tunawisma akan disulap menjadi taman dan tempat rekreasi warga.

Rencana itu muncul setelah Menteri Sosial Tri Rismaharini atau Risma melakukan blusukan ke kolong jembatan yang ada di belakang kantornya. Saat blusukan Risma bertemu dengan pemulung yang tinggal di sana dan menawarkan mereka rumah.

Warga di kolong jembatan tersebut menolak untuk dipindahkan ke Balai Kemensos dengan alasan fasilitas tersebut jauh dari tempat mereka biasa mencari nafkah.

Para penghuni kolong jembatan itu kemudian digusur oleh Lurah Pegangsaan. Lokasi tersebut katanya akan ditata menyerupai terowongan di Jalan Kendal, dekat Stasiun Sudirman, Menteng.

Baca selengkapnya di sini.

4. Pemprov DKI Jakarta Mulai Salurkan Bansos

Pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai menyalurkan bantuan sosial tunai (BST), Senin kemarin.

Setiap penerima BST menerima bantuan senilai Rp 300.000.

Bantuan ini akan diberikan selama empat bulan berturut-turut mulai dari Januari hingga April 2021.

BST disalurkan melalui dua cara, untuk BST yang bersumber dari dana APBN akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia. Sementara BST yang bersumber dari APBD DKI Jakarta akan disalurkan melalui PT Bank DKI.

Baca selengkapnya di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com