Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Sumur Resapan untuk Atasi Banjir di Jakarta Tuai Polemik, Disebut Rusak Jalan hingga Tak Efektif

Kompas.com - 04/02/2022, 19:09 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus berupaya membangun berbagai infrastruktur untuk menanggulangi masalah klasik Ibu Kota berupa banjir.

Salah satu infrastruktur yang tengah gencar dibangun saat ini adalah sumur resapan yang berlokasi di trotoar dan jalan lingkungan.

Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta menargetkan untuk membangun lebih dari satu juta sumur resapan yang mampu menampung hingga 11 juta meter kubik air.

Namun, pembangunan infrastruktur tersebut bukan tanpa kendala. Hingga saat ini, jumlah sumur resapan yang berhasil dibuat Pemprov DKI baru mencapai 16.035 sumur dengan daya tampung sekitar 31 ribu meter kubik.

Baca juga: Penanganan Banjir Jakarta Era Anies, Normalisasi Mandek hingga Sumur Resapan Tidak Efektif

Sumur resapan rusak kontur jalan

Tak hanya jauh panggang dari api, proyek ini juga belakangan menjadi sorotan karena membuat berbagai jalan rusak.

Salah satu sumur resapan yang dikeluhkan warga ada di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.

Sumur resapan yang dibangun di tengah jalan tersebut dinilai merusak kontur jalan. Bahkan, tak sedikit tutup sumur resapan ambles dan jebol, sehingga membahayakan pengguna jalan.

Tutup sumur resapan di Jalan Intan, Cilandak Barat dilaporkan jebol tak lama setelah dibangun pada November 2021.

Kerusakan tutup sumur resapan itu sempat dikeluhkan oleh komika Soleh Solihun melalui akun Twitter-nya @solehsolihun.

Saat itu, Soleh sempat menyebutkan akun Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta dalam kicauannya.

Baca juga: PDI-P DKI Sebut Sumur Resapan Program Unggulan Anies Terbukti Gagal Atasi Banjir Jakarta

"Dear @DinasSDAJakarta ini galian drainase vertikal di Jalan Intan, belum ada sebulan usianya, udah hancur bahkan berlubang, membahayakan pengendara, nih," tulis Soleh sambil membagikan foto penutup sumur resapan yang jebol itu.

Kerusakan serupa juga terjadi di Jalan Karang Tengah Raya, Lebak Bulus, Cilandak. Waktunya pun berdekatan.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com di lokasi, dua di antara beberapa sumur resapan yang dibangun di kawasan tersebut ambles.

Warga berinisiatif menaruh pot tanaman dan dua ban bekas di atas penutup sumur resapan agar pengguna jalan menghindari titik berbahaya tersebut.

"Warga sini (yang beri pot). Buat antisipasi saja agar tidak terjadi kecelakaan, karena lokasi (sumur resapan) di jalan yang dilintasi kendaraan," kata warga setempat bernama Quraf (40).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, Petugas: Mereka Keukeuh Ingin Gunakan Alamat Tak Sesuai Domisili

Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, Petugas: Mereka Keukeuh Ingin Gunakan Alamat Tak Sesuai Domisili

Megapolitan
Keluarga Tolak Otopsi, Korban Tewas Kebakaran Cinere Depok Langsung Dimakamkan

Keluarga Tolak Otopsi, Korban Tewas Kebakaran Cinere Depok Langsung Dimakamkan

Megapolitan
Beberapa Warga Tanah Tinggi Terpaksa Jual Rumah karena Kebutuhan Ekonomi, Kini Tinggal di Pinggir Jalan

Beberapa Warga Tanah Tinggi Terpaksa Jual Rumah karena Kebutuhan Ekonomi, Kini Tinggal di Pinggir Jalan

Megapolitan
Polisi Tewas dengan Luka Tembak di Kepala, Kapolres Jaksel Sebut karena Bunuh Diri

Polisi Tewas dengan Luka Tembak di Kepala, Kapolres Jaksel Sebut karena Bunuh Diri

Megapolitan
Polisi Dalami Dugaan Perempuan Dalam Koper di Bekasi Tewas karena Dibunuh

Polisi Dalami Dugaan Perempuan Dalam Koper di Bekasi Tewas karena Dibunuh

Megapolitan
Bursa Pilkada DKI 2024, Golkar: Ridwan Kamil Sudah Diplot buat Jabar

Bursa Pilkada DKI 2024, Golkar: Ridwan Kamil Sudah Diplot buat Jabar

Megapolitan
Prioritaskan Kader Internal, Golkar Belum Jaring Nama-nama untuk Cagub DKI

Prioritaskan Kader Internal, Golkar Belum Jaring Nama-nama untuk Cagub DKI

Megapolitan
Korban Kebakaran di Depok Ditemukan Terkapar di Atas Meja Kompor

Korban Kebakaran di Depok Ditemukan Terkapar di Atas Meja Kompor

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Diduga akibat Kebocoran Selang Tabung Elpiji

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Diduga akibat Kebocoran Selang Tabung Elpiji

Megapolitan
Polisi Temukan Orangtua Mayat Bayi yang Terbungkus Plastik di Tanah Abang

Polisi Temukan Orangtua Mayat Bayi yang Terbungkus Plastik di Tanah Abang

Megapolitan
PJLP Temukan Mayat Bayi Terbungkus Plastik Saat Bersihkan Sampah di KBB Tanah Abang

PJLP Temukan Mayat Bayi Terbungkus Plastik Saat Bersihkan Sampah di KBB Tanah Abang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Saat Agen Gas dan Air di Cinere Kebakaran

Terdengar Ledakan Saat Agen Gas dan Air di Cinere Kebakaran

Megapolitan
Perbaikan Pintu Bendung Katulampa yang Jebol Diperkirakan Selesai Satu Pekan

Perbaikan Pintu Bendung Katulampa yang Jebol Diperkirakan Selesai Satu Pekan

Megapolitan
Dituduh Punya Senjata Api Ilegal, Warga Sumut Melapor ke Komnas HAM

Dituduh Punya Senjata Api Ilegal, Warga Sumut Melapor ke Komnas HAM

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Gratiskan Biaya Ubah Domisili Kendaraan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Pemprov DKI Bakal Gratiskan Biaya Ubah Domisili Kendaraan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com