Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Titik di Kota Tangerang Terendam Banjir, Puluhan KK Terdampak

Kompas.com - 06/04/2022, 06:15 WIB
Muhammad Naufal,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Hujan deras yang mengguyur Kota Tangerang, Banten, menimbulkan banjir atau genangan dengan ketinggian yang bervariasi di 17 titik pada Selasa (5/4/2022).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mencatat, banjir tertinggi di wilayah itu mencapai 1 meter.

Sementara itu, genangan air terendah di Kota Tangerang mencapai 40 sentimeter.

Baca juga: Banjir Rendam 17 Titik di Kota Tangerang, Tertinggi di Cibodas Capai 1 Meter

Tersebar di 17 titik

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang Ghufron Falveli berujar, berdasarkan pemantauan hingga pukul 20.00 WIB, 17 titik itu tersebar di beberapa kecamatan di Kota Tangerang.

"Lokasi atau tempat kejadian yang terendam genangan atau banjir ada 17 titik. Munculnya (genangan atau banjir) sejak sekitar pukul 15.30 WIB," ujar Ghufron dalam keterangannya, Selasa.

Menurut dia, banjir tertinggi muncul di bawah Jalan Layang (Flyover) Taman Cibodas, Cibodas, Kota Tangerang. Ketinggian air mencapai kurang lebih satu meter.

"(Banjir) di Flyover Taman Cibodas kurang lebih mencapai satu meter," kata dia.

Sementara itu, berdasarkan catatan BPBD, genangan terendah dengan ketinggian sekitar 40 sentimeter muncul di sejumlah titik seperti Jalan Gempol Raya, Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, dan Kampung Poncol.

Baca juga: Selasa Malam, Dua RT di Panunggangan Utara Tangerang Masih Terendam Banjir 60 Sentimeter

Ghufron menyebutkan, genangan dan banjir di 17 titik itu disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur Kota Tangerang.

"Penyebab hujan lebat di Kota Tangerang dan sekitarnya," ucap dia.

Berikut 17 titik di Kota Tangerang yang terendam banjir:

1. Jalan M H Thamrin, Kecamatan Tangerang

2. Jalan Prambanan Raya, Kecamatan Cibodas

3. Jalan Prabu Siliwangi, Kecamatan Cibodas

4. Perumahan Nasional 2, Kecamatan Karawaci

5. Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung

6. Perumahan Bumi Mas Raya, Kecamatan Tangerang

7. Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang (ketinggian genangan kurang lebih 50 sentimeter)

• RT03/RW01

• RT04/RW01

• RT05/RW01

• RT04/RW02

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RN Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RN Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com