Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan M Toha Karawaci Terendam Banjir Sekitar 40 Cm, Air Berwarna Keruh

Kompas.com - 11/05/2022, 10:07 WIB
Muhammad Naufal,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Banjir setinggi kurang lebih 40 sentimeter di Jalan M Toha, Pabuaran, Karawaci, Rabu (11/5/2022) pagi, menyebabkan lalu lintas melambat.

Berdasar pantauan Kompas.com pukul 09.10 WIB, genangan di Jalan M Toha itu muncul akibat luapan dari Kali Sabi, yang melintas di bawah jalan itu.

Genangan air tersebut tampak berwarna keruh kecoklatan.

Baca juga: Hujan Deras, 8 Titik di Kota Tangerang Terendam Banjir

Terpantau, para pengendara motor dan mobil banyak yang memperlambat laju kendaraannya saat hendak melewati jalan tersebut.

Level jalan yang terendam banjir memang terlihat lebih rendah dibanding jalan yang tak tergenang.

Para pengendara motor dari kedua sisi lajurnya berkumpul tepat di sisi jalan yang belum tergenangi banjir.

Pantauan Kompas.com, muncul antrean para pengendara kendaraan bermotor di Jalan M Toha yang mengarah ke timur.

Kemacetan diduga disebabkan perlambatan para pengendara kendaraan bermotor yang hendak melintasi jalan yang tergenang.

Baca juga: Hujan Deras dan Angin Kencang, Sejumlah Titik di Kota Tangerang Terendam Banjir 30 Sentimeter

Tak sedikit di antara pengendara motor yang berputar balik. Beberapa pengendara mobil akhirnya berputar balik untuk menghindari genangan air itu.

Di sisi barat jalan yang tergenang terdapat petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), yang sedang mengarahkan lalu lintas.

"Terus, terus," papar petugas Satpol PP kepada para pengendara.

"Kalau enggak bisa lewat, mutar," sambung petugas lain, kepada pengendara yang ragu untuk melintasi banjir.

Hingga pukul 09.22 WIB, belum ada petugas kepolisian atau petugas Dinas Perhubungan Kota Tangerang yang berada di Jalan M Toha yang terendam.

Baca juga: Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Kota Tangerang, BPBD Siagakan Pasukan

BPBD sebelumnya mencatat delapan titik di Kota Tangerang yang terendam banjir pada Rabu ini, akibat hujan deras.

Banjir tertinggi mencapai satu meter dan genangan terendah mencapai 30 sentimeter.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com