BEKASI, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto berencana bertolak ke Bandung setelah mengetahui jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berhasil ditemukan.
"Insya Allah ke sana (Bandung). Kemarin saya sudah ke sana, nanti kita lihat lagi perkembangannya seperti apa," ujar Tri di Bekasi, Jumat (10/6/2022).
Baca juga: Jenazah Eril Dijadwalkan Tiba di Bandara Soekarno-Hatta Minggu 12 Juni
Tri mengatakan dirinya ikut merasakan rasa syukur atas penemuan jenazah Eril.
Ia menganggap, penemuan jenazah Eril tidak terlepas dari bantuan doa serta dukungan masyarakat yang secara terus menerus mendoakan proses pencarian Eril.
"Kita sebagai warga masyarakat, mengucapkan syukur kepada Allah SWT dengan ditemukannya ananda Eril. Saya kira ini adalah doa-doa dari seluruh warga masyarakat yang kemudian dapat memberikan doa yang terbaik, dan keluarga pada akhirnya bisa memberikan penghormatan yang terakhir," tutur Tri.
Ia juga merasa kagum dengan apa yang sudah dilakukan almarhum Eril semasa hidupnya yang peduli dengan berbagai permasalah sosial.
Tri menganggap, almarhum merupakan pribadi yang turut memberikan dampak besar kepada seluruh masyarakat.
Baca juga: Wagub DKI Berencana Hadir di Pemakaman Eril, Putra Sulung Ridwan Kamil
"Ia ingin memberikan yang terbaik dan pada akhirnya, ia memberikan sumbangsih yang terbesar bagi seluruh warga masyarakat Jawa Barat dan Indonesia," imbuh dia.
Diberitakan, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril (23) yang hilang di Sungai Aare, Swiss akhirnya ditemukan pada Rabu (8/6/2022) pukul 6.50 waktu setempat.
Eril ditemukan pada hari ke-14 pencarian setelah ia dinyatakan hilang pada Kamis (26/5/2022) yang lalu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.