Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ketiga Jakarta Fair 2022, Malam Ini Kasino Brothers dan NDX AKA Hibur Warga Ibu Kota

Kompas.com - 11/06/2022, 11:10 WIB
M Chaerul Halim,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta Fair Kemayoran kembali digelar pada tahun ini setelah vakum dua tahun karena pandemi Covid-19 melanda.

Jakarta Fair Kemayoran, pergelaran pameran dan hiburan terbesar di Asia Tenggara telah dibuka pada Kamis (9/6/2022). Kemeriahan acara ini akan berlangsung hingga 17 Juli 2022 mendatang.

Adapun musisi yang akan menghibur para pengunjung Jakarta Fair 2022 pada malam nanti adalah grup musik NDX AKA dan Kasino Brother, yang bakal mengentak panggung utama JIEXpo Kemayoran.

Untuk penampilan pertama, Kasino Brother dijadwalkan tampil pukul 20.00 WIB. Band ini terbentuk pada 2011 dan memiliki warna musik bernuansa rock n' roll.

Baca juga: Demi Nonton Konser Musik di Jakarta Fair 2022, Warga Rela Datang dari Luar Kota

Kemudian, grup musik NDX AKA, yang merupakan musisi asal Yogyakarta, akan tampil pada pukul 21.00 WIB dengan lagu-lagu mereka yang bernuansa hiphop dan dangdut.

Selain di panggung utama, terdapat juga konser di "Superville Stage" yang bakal diisi oleh musisi Oslo Ibrahim.

Untuk menikmati pertunjukan musik di panggung tersebut, pengunjung cukup membeli tiket masuk pameran tanpa harus membeli tiket bundling.

Sebagai informasi, pada penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran 2022, pintu masuk JFK 2022 untuk hari biasa (weekday) dibuka pukul 15.30 - 22.00 WIB. Sementara untuk akhir pekan (weekend) mulai 10.00 - 22.00 WIB.

Baca juga: Hari Kedua Jakarta Fair 2022, Warga Padati Stan Kuliner hingga Otomotif

Adapun bagi masyarakat yang ingin datang ke JFK 2022, dapat membeli tiket masuk melalui online dan onsite.

Masyarakat dapat membeli tiket online JFK 2022 melalui 3 link resmi yang disediakan panitia penyelenggara yakni www.jakartafair.co.id, www.jiexpo.com dan www.eventguide.id.

Sementara itu, para pengunjung dapat membeli tiket secara langsung yang terbagi dalam beberapa kategori.

Berikut Harga Tiket Masuk Jakarta Fair Kemayoran:

Tiket Masuk Pameran JFK 2022

• Senin: Rp 30.000

• Selasa - Kamis: Rp 40.000

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com