Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Puncak Jakarnaval 2022 di Sirkuit Formula E, Pemprov DKI: "Venue" Berstandar Internasional

Kompas.com - 12/08/2022, 10:40 WIB
Muhammad Naufal,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengungkap alasan mengapa acara puncak Jakarnaval 2022 digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara.

Kegiatan itu diketahui akan berlangsung pada Minggu (14/8/2022).

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Andhika Permata berujar, JIEC dijadikan lokasi Jakarnaval 2022 karena peralatan dan amenitas di sana yang memadai.

"Ini kan venue yang berstandar internasional ya dan kita lihat equipment dan amenitasnya (JIEC) mendukung untuk event karnaval," tuturnya kepada awak media, Kamis (11/8/2022).

Menurut dia, lintasan serta tribun di JIEC mendukung untuk dijadikan lokasi Jakarnaval 2022.

Baca juga: 14 Agustus, Jakarnaval 2022 Digelar di Sirkuit Formula E

Andhika juga menilai bahwa sirkuit yang dijadikan lokasi Formula E itu memiliki pengaturan keramaian yang baik.

Disparekraf DKI, kata dia, juga hendak menjadikan tempat-tempat di Jakarta sebagai lokasi digelarnya acara berstandar internasional seperti Jakarnaval 2022.

"Dan terpenting adalah kita perlu mengaktivasi venue-venue yang dimiliki oleh Jakarta untuk event berskala internasional," sebut Andhika.

Ia sebelumnya berujar, akan ada banyak kegiatan yang digelar saat puncak acara Jakarnaval 2022 itu.

"Nanti akan banyak aktivitas di venue Jakarta International E-Prix Circuit dengan berbagai macam aktivitas budaya, aktivitas kesenian, dan lain-lain," tuturnya.

Baca juga: Banyak Cat Terkelupas di Sirkuit Formula E, Pengelola: Akibat Pencopotan Iklan

"Sehingga, venue ini akan tumbuh dan bangkit menjadi venue yang berkelas internasional," sambung dia.

Andhika menuturkan, rangkaian acara yang bakal memeriahkan Jakarnaval 2022 adalah parade kendaraan hias, drama musikal, marching band, dan penampilan komunitas pegiat seni budaya.

Katanya, sederet artis penyanyi Tanah Air juga akan memeriahkan kegiatan tersebut, yakni Armada Band, Lyodra, dan Juicy Luicy.

Sementara itu, menurut dia, Jakarnaval 2022 adalah upaya untuk membangkitkan atau memulihkan ekonomi Indonesia, khususnya Ibu Kota.

Kemudian, Jakarnaval 2022 juga disebut untuk menarik pengunjung yang haus akan seni dan budaya.

Baca juga: [POPULER JABODETABEK] Aksi Intoleran di Sekolah Jakarta | Detik-detik Sebelum Penembakan Brigadir J

"Kami melihat ini merupakan salah satu upaya membangkitkan dan memulihkan ekonomi Jakarta, ekonomi nasional, melalui penyelenggaraan event," sebut Andhika.

"Penyelenggaraan event merupakan salah satu atraksi. Atraksi untuk menarik pengunjung mendatangi satu venue dan juga memfasilitasi kehausan akan seni pertunjukan, seni budaya," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Megapolitan
Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Megapolitan
Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Megapolitan
PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com