Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinjau Persiapan Street Race Kemayoran, Dirlantas Polda Metro Jajal Motor Balap di Lintasan

Kompas.com - 02/09/2022, 18:12 WIB
Tria Sutrisna,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya bakal menggelar ajang street race seri keempat di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (3/9/2022) dan Minggu (4/9/2022).

Persiapan lintasan balap hingga tenda untuk ajang balapan resmi bagi para pelaku balap liar itu pun telah selesai dilakukan.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman dan Kepala Bagian Operasional Dirlantas Polda Metro Jaya AKBP Karosekali pun menjajal lintasan balapan sepanjang 500 meter yang akan digunakan dalam ajang street race.

Pantauan Kompas.com, Latif dan Karosekali yang tengah meninjau persiapan di lokasi, meminjam sepeda motor balap milik calon peserta yang dipamerkan garis start.

Baca juga: Jalur Cepat Jalan Benyamin Sueb Ditutup Imbas Street Race Kemayoran, Ini Rekayasa Lalu Lintasnya

Setelah itu, kedua perwira menengah Polda Metro Jaya itu menunggangi sepeda motor balap tersebut dan meminta panitia membawakan helm.

Sesaat kemudian, Latif dan Karosekali langsung tancap gas dan melaju kencang di lintasan balap sepanjang 500 meter.

Sontak panitia dan sejumlah peserta yang berada di lokasi bersorak melihat aksi dua polisi tersebut.

"Kencang bener ini motor," kata Karosekali usai menjajal lintasan balap menggunakan motor milik salah seorang peserta.

Baca juga: Sempat Ditunda, Street Race Polda Metro Jaya di Kemayoran Bakal Digelar 3-4 September 2022

Sementara itu, Latif tak berkomentar apa pun dan langsung berbincang dengan panitia yang berada di lokasi.

Adapun street race seri keempat yang digelar Polda Metro Jaya ini akan digelar mulai pukul 08.00 sampai 22.00 WIB.

Dalam pelaksanaannya, kepolisian akan melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Benyamin Sueb.

Pengendara dari arah Ancol yang hendak menuju Jalan Benyamin Sueb akan diarahkan ke Jalan Trembesi menuju kawasan Apartemen Spring Hill.

Sementara itu, dari arah selatan, pengendara tetap bisa melintas di Jalan Benyamin Sueb melewati jalur lambat.

Baca juga: Gunakan Mobil Pelat TNI, 3 Pelaku yang Coba Culik Puluhan Siswi SMPN 128 Halim Ditangkap POM AU

Latif pun berharap rekayasa lalu lintas yang diberlakukan tidak menggangu aktivitas masyarakat karena dilaksanakan pada akhir pekan.

"Jadi kan besok Sabtu-Minggu masyarakat hanya datang saja. Untuk aktivitas lain yang bekerja sedikit," kata Latif.

Adapun ajang balap yang difasilitasi Polda Metro Jaya itu pertama kali berlangsung di Ancol pada 16 Januari 2022 dan diikuti 350 peserta.

Setelah street race di Ancol, polisi menggelar kegiatan serupa di BSD pada 22-24 April 2022.

Street race kedua itu tidak hanya digelar untuk para pembalap motor, tetapi juga pembalap mobil, dengan total 657 peserta.

Kemudian, Polda Metro Jaya menggelar street race seri ketiga di kawasan Meikarta, Bekasi, pada 18 dan 19 Juni 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kompolnas Tetap Dorong Brigadir RAT Diotopsi: Untuk Memperjelas Penyebab Kematian

Kompolnas Tetap Dorong Brigadir RAT Diotopsi: Untuk Memperjelas Penyebab Kematian

Megapolitan
Bule AS Terkesan dengan KRL Jakarta: Lebih Bagus dan Bersih dari Subway New York dan Chicago

Bule AS Terkesan dengan KRL Jakarta: Lebih Bagus dan Bersih dari Subway New York dan Chicago

Megapolitan
Kompolnas Dorong Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Bunuh Diri Brigadir RAT Secara Profesional

Kompolnas Dorong Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Bunuh Diri Brigadir RAT Secara Profesional

Megapolitan
Tak Terkait SARA, Perusakan Gerobak Bubur di Jatinegara Murni Aksi Premanisme

Tak Terkait SARA, Perusakan Gerobak Bubur di Jatinegara Murni Aksi Premanisme

Megapolitan
Polisi Bubarkan Pemuda yang Nongkrong Hingga Larut Malam di Jakut Demi Hindari Tawuran

Polisi Bubarkan Pemuda yang Nongkrong Hingga Larut Malam di Jakut Demi Hindari Tawuran

Megapolitan
Dua Pemuda Terjerat Pinjol Pilih Merampok, Berakhir Dipenjara dengan Ancaman Hukuman 12 Tahun

Dua Pemuda Terjerat Pinjol Pilih Merampok, Berakhir Dipenjara dengan Ancaman Hukuman 12 Tahun

Megapolitan
Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Megapolitan
Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com