Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Goreng Curah Naik, Pembeli di Pasar Jombang Beralih ke Minyakita

Kompas.com - 09/12/2022, 19:55 WIB
Annisa Ramadani Siregar,
Jessi Carina

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pedagang sembako di Pasar Jombang, Tangerang Selatan, bernama Jaya (23) mengaku kebanjiran pembeli Minyakita imbas naiknya harga minyak goreng curah.

Sebagai informasi, Minyakita adalah minyak goreng yang diluncurkan oleh Kementerian Perdagangan (Kemendag) dengan HET (harga eceran tertinggi) Rp 14.000 per liter.

"Harga-harga pokok naik semua contohnya minyak, telur, beras. Sejak akhir November lebih dari seminggu yang lalu. Paling karena mau tahun baru, emang setiap mau tahun baru naik," ujar Jaya di Pasar Jombang, Jumat (9/12/2022).

"Minyak naiknya Rp 2.000 dari Rp 14.000-Rp 15.000 jadi Rp 17.000 yang kiloan, minyak curah. Sekarang lebih banyak yang nyari Minyakita karena harganya lebih murah," lanjutnya.

Baca juga: Harga Telur Ayam di Pasar Anyar Tangerang Naik, Kini Tembus Rp 31.000 Per Kg

Padahal sebelum harga minyak curah naik, penjualannya masih sebanding dengan Minyakita.

Kini, ketika pembeli mengetahui bahwa harganya lebih tinggi, pembeli lebih memilih untuk membeli Minyakita.

"Pas masih Rp 15.000 banyak yang nyari curah, masih sebanding, sekarang lebih banyak Minyakita," kata Jaya.

"Ditanya ama dia (pembeli) Minyakita ada, saya bilang ada. Berapa, Rp 14.000. Curah berapa, Rp 17.000. Kok mahal yang curah, emang dari sananya mahal. Ya sudah Minyakita aja katanya gitu," lanjut dia.

Selain minyak curah, harga telur di toko sembako tempat Jaya bekerja juga melonjak. Kini harga telur mencapai Rp 32.000 per kilogram dari sebelumnya masih Rp 27.000 per kg pada dua minggu lalu.

Baca juga: Pakar Psikologi Forensik Ungkap Sosok Dian yang Tewas di Kalideres, Sangat Bergantung pada Ibunya

Menurut Jaya, tak banyak pembeli yang mengeluhkan harga telur lantaran mereka sudah paham bahwa harganya memang kerap naik turun.

Terlebih pembeli di toko Jaya kebanyakan berasal dari pelanggan tetap.

"Sekarang lebih banyak yang pelanggan tetap, orang lewat sudah jarang. Karena naiknya harga, kalau yang nanya-nanya banyak, paling lewat dia," kata Jaya.

Dikutip dari situs web Pantau Harga Pasar (Pagar) Kota Tangsel, harga minyak curah di Pasar Jombang Rp 16.000 per kg sejak 5 Desember 2022.

Sebelumnya harga minyak curah di Pasar Jombang hanya Rp 15.350 pada 2 Desember 2022.

Kemudian harga telur Rp 31.350 sejak 7 Desember 2022 dari sebelumnya Rp 31.650 pada 2 Desember 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Megapolitan
Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Megapolitan
Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Megapolitan
Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Megapolitan
Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Megapolitan
Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Megapolitan
Heru Budi Harap 'Groundbreaking' MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Heru Budi Harap "Groundbreaking" MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Megapolitan
Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Megapolitan
Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com